Uji Kelaikan Tol Bawen-Salatiga Dilakukan Secara Marathon

Kamis, 10 Agustus 2017 - 03:12 WIB
Uji Kelaikan Tol Bawen-Salatiga...
Uji Kelaikan Tol Bawen-Salatiga Dilakukan Secara Marathon
A A A
SALATIGA - Tim gabungan yang terdiri dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Polri dan tim dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah melakukan uji kelaikan jalan tol Semarang-Solo seksi III Bawen – Salatiga secara marathon. Langkah ini dilakukan agar uji kelaikkan ruas tol sepanjang 17,6 km ini bisa cepat selesai.

Kasubbag Hukum dan Humas BPJT Kementerian PUPR Aisyah Herlita Setyaningrum menuturkan, uji laik ruas tol Bawen-Salatiga sudah dimulai sejak Selasa (8/8). Hanya saja hingga saat ini, pihaknya belum mengetaui progres uji laik di lapangan. “Kami belum memegang data progress uji laik. Jadi kami belum mengetahui progresnya,” kata dia kepada wartawan, Rabu (9/8).

Dia menjelaskan, lamanya waktu uji kelaikan bergantung pada kondisi di lapangan. Secara teknis untuk pelaksanaan uji laik setidaknya membutuhkan waktu antara 1 hingga 2 pekan. “Semua tergantung pada kondisi di lapangan saat pelaksanaan teknis uji laik,” terangnya.

Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub Pandu Yunianto mengatakan, saat ini tim kelaikan fungsi sedang berkonsentrasi dan fokus, menyelesaikan kegiatan di lapangan. “Namun kami belum menyusun laporan perkembangannya,” ungkap Pandu.

Menurut dia, setelah uji laik ruas tol Bawen - Salatiga selesai, tim akan memberikan rekomendasi kepada Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) atau dalam hal ini adalah PT Trans Marga Jateng (TMJ). Jika ada yang harus dilengkapi atau diperbaiki, maka rekomendasi harus segera ditindaklanjuti. “Setelah semua terpenuhi, jalan tol Bawen-Salatiga baru bisa dioperasionalkan,” pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1087 seconds (0.1#10.140)