BI Janjikan Revisi Tarif Top Up Segera Selesai

Jum'at, 13 Oktober 2017 - 18:00 WIB
BI Janjikan Revisi Tarif...
BI Janjikan Revisi Tarif Top Up Segera Selesai
A A A
JAKARTA - Pemerintah terus memaksimalkan persiapan elektronifikasi pembayaran di ruas gerbang tol. Hingga 31 Oktober, diharapkan semua pengguna jalan tol menggunakan uang elektronik untuk pembayaran tol.

Menyambut kesiapan elektronifikasi, Bank Indonesia hingga saat ini masih in line dengan apa yang direncanakan. Perbankan juga diharapkan memaksimalkan kesiapannya untuk mendukung program pemerintah ini.

"Intinya persiapannya in line, jadi kerja sama antara Bank Indonesia, Badan Pengatur Jalan Tol dan perbankan bagus kok," kata Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara di Jakarta, Jumat (13/10/2017).

Mengenai penyediaan kartunya, lanjut Mirza, saat ini juga terus meningkat karena animo masyarakat terus meningkat dalam menyambut era elektronifikasi. Jalan tol pun sudah terintegrasi hampir sepenuhnya tepatnya di pintu-pintu jalan tol utama.

"Jadi kartu tersedia semakin banyak dan presentasi jalan tol yang sudah memakai kartu juga sudah semakin baik. Kami optimistis bisa terlaksana dengan baik," ungkapnya.

Saat ini, Bank Indonesia juga sedang menyiapkan revisi untuk biaya top up kartu elektronik yang akan dituangkan dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI). "Peraturannya sedang direvisi, sebentar lagi terbit tapi sebelum akhir tahun," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8237 seconds (0.1#10.140)