Pangkas Proses Bisnis Gas, Pemerintah Kantongi Dukungan DEN

Selasa, 24 Oktober 2017 - 10:50 WIB
Pangkas Proses Bisnis...
Pangkas Proses Bisnis Gas, Pemerintah Kantongi Dukungan DEN
A A A
JAKARTA - Dewan Energi Nasional (DEN) menukung langkah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Kementerian Perindustrian yang saat ini tengah menyusun aturan di sektor tata niaga hilir gas bumi. DEN pun mendukung mengenai langkah pemerintah tersebut untuk memangkas proses bisnis di gas bumi.

Adapun beleid tersebut, termasuk mengenai pembatasan margin pemilik infrastruktur dalam rangka mempersempit ruang gerak calo gas bermodal kertas. Aturan baru tersebut merupakan kelanjutan dari esensi Peraturan Menteri ESDM Nomor 6 Tahun 2017, yang menargetkan batas akhir pemberian alokasi gas bagi calo gas pada Februari 2018.

Saat ini, rancangan aturan yang bertujuan memberantas praktik calo itu masih tertahan di meja Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman. "Saya belum tahu persis isi dari draf regulasi itu apa saja. Tapi pembatasan margin bagi bisnis gas itu positif," kata Anggotan DEN Rinaldi Dalimi kepada wartawan di Jakarta, Selasa (24/10/2017).

Menurut Rinaldi, adanya aturan batasan margin dapat menjadi solusi menghindari resiko dari gejolak dunia atau hukum pasar. Dengan demikian, harga jual gas kepada masyarakat dapat tetap terjadi kestabilannya. Bahkan, perusahaan pun akan diuntungkan apabila tren harga gas dunia sedang turun. Sebab, margin tetap terjaga.

Rinaldi berharap draf aturan baru tersebut bisa menjadi langkah efektif Pemerintah dalam rangka menjaga kestabilan harga gas dan mempersingkat rantai distribusi gas. Sehingga harga gas bisa lebih kompetitif lagi.

"Kami juga sudah usulkan beberapa hal kepada Pemerintah, bagaimana mempersingkat rantai distribusi. Dalam aturan baru tersebut, saya sih belum tahu persis apa saja isinya. Tapi saya yakin arah dan tujuan Pemerintah ke arah sana, yaitu mempersingkat proses bisnis gas ini. Dan selama tujuannya ke sana, kami akan dukung," tandasnya.
(akr)
Berita Terkait
Kurangi Kesenjangan,...
Kurangi Kesenjangan, Pemerintah Perbaiki Akses Energi Hingga Pedalaman
Stakeholders, Nih 8...
Stakeholders, Nih 8 Anggota DEN Periode 2020-2025 yang Baru Dilantik
Kunjungi DPRD DKI, DEN:...
Kunjungi DPRD DKI, DEN: Jangan Sampai DKI Jadi Provinsi Terakhir
Pelaku Sektor Migas...
Pelaku Sektor Migas Harus Saling Jaga Kelangsungan Bisnis
Ditanya soal Harga Akuisisi...
Ditanya soal Harga Akuisisi Blok Masela, Dewan Energi: Ngapain Bayar?
Posko Nasional Sektor...
Posko Nasional Sektor ESDM Siap Pantau Kondisi Energi dan Kebencanaan Periode Lebaran 2022
Berita Terkini
Perdana, PT Ceria Berhasil...
Perdana, PT Ceria Berhasil Produksi Ferronickel
1 jam yang lalu
MNC Asset Management...
MNC Asset Management Mendorong Program Dana Abadi di Seluruh Kampus Indonesia
1 jam yang lalu
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
2 jam yang lalu
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
3 jam yang lalu
BNI Cetak Laba Bersih...
BNI Cetak Laba Bersih Rp5,4 T di Awal 2025, Kredit dan Tabungan Tumbuh Solid
3 jam yang lalu
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
3 jam yang lalu
Infografis
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 9/11
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved