Perkuat Penetrasi Pasar, PT Air Mancur Gandeng UKM

Minggu, 05 November 2017 - 23:03 WIB
Perkuat Penetrasi Pasar,...
Perkuat Penetrasi Pasar, PT Air Mancur Gandeng UKM
A A A
SOLO - Produsen jamu dan obat-obatan herbal PT Air Mancur menggandeng para pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) untuk membantu melakukan penetrasi pasar yang terus berkembang.

Perkembangan pasar obat-obatan herbal dinilai sangat prospektif karena terus menunjukkan pertumbuhan signifikan. General Manager PT Air Mancur Muji Sarjono mengatakan, pertumbuhan pasar obat herbal setiap tahun berkisar antara 13-16% sejak 2011. Hal itu dinilai sebagai peluang bagi perusahaan untuk melakukan penetrasi pasar secara lebih luas.

“Secara market share, produk obat herbal nasional berada di angka 23% atau dengan omzet penjualan sekitar Rp12,5 triliun,” ujar Muji Sarjono di sela-sela gathering pedagang jamu di Solo Baru, Jawa Tengah, Minggu (5/11).

Dia mengaku, produk PT Air Mancur sendiri memiliki pangsa pasar yang cukup besar. Tingginya capaian bisnis perusahaan menurutnya tidak lepas dari kerja keras dan promosi yang dilakukan, serta komitmen dalam menjaga kepercayaan masyarakat melalui standar mutu dan kualitas produk yang dihasilkan.

“Karena keseriusan itu, kami juga berhasil mendapatkan sertifikat halal serta cara pembuatan obat tradisional yang baik (CPOTB) dari BPOM,” jelasnya.

Guna terus meningkatkan penetrasi pasar, sambung dia, pihaknya gencar melakukan pertemuan dengan para pelaku UKM, khususnya pedagang jamu di sejumlah daerah. Melalui strategi itu, diharapkan dapat hubungan antara perusahaan dan pemasar dapat ditingkatkan, termasuk dalam berbagi informasi, khususnya mengenai kendala yang dialami pedagang jamu di lapangan.

“Kegiatan seperti ini juga kami jadikan untuk memotivasi dan memberikan pengetahuan kepada para pedagang, tentang produk herbal yang aman dan berkualitas kepada konsumen,” tambahnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0871 seconds (0.1#10.140)