Irwandi: KEK Arun Jangan sampai Kecewakan Rakyat Aceh

Kamis, 09 November 2017 - 19:34 WIB
Irwandi: KEK Arun Jangan...
Irwandi: KEK Arun Jangan sampai Kecewakan Rakyat Aceh
A A A
BANDA ACEH - Gubernur Aceh Irwandi Yusuf meminta kepada pihak Konsorsium Badan Usaha Milik Negara, yakni PT Pertamina, PT Pelindo I, dan PT PIM, serta Badan Usaha Milik Aceh yaitu PDPA sebagai pengusul Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arun, untuk segera membentuk Badan Hukum Perseroan sebagai Badan Usaha yang ditunjuk untuk membangun dan mengelola KEK Arun Lhokseumawe.

"Hari ini, saya tagih kembali komitmennya. Saya tunggu bukti keseriusannya untuk membangun Aceh, jangan didiamkan, masyarakat Aceh sudah terlanjur berharap banyak pada KEK Arun, jangan sampai rakyat kecewa," ujar Irwandi, Kamis (9/11/2017).

Gubernur juga meminta kepada Dewan Kawasan KEK Aceh yang telah ditetapkan dalam Keputusan Presiden Nomor 26 Tahun 2017 untuk lebih pro-aktif dalam melakukan upaya percepatan, agar KEK Arun segera beroperasi.

Dirinya juga meminta Wali Kota Lhokseumawe sebagai Wakil Ketua I, dan Bupati Aceh Utara sebagai wakil ketua II, agar berperan lebih optimal dalam memberikan dukungan dalam membangun kawasan ekonomi khusus tersebut.

"Saya minta segera melimpahkan kewenangan perizinan kepada Administrator KEK Arun Lhokseumawe, juga dukungan insentif dan pengurangan pajak atau retribusi sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," lanjut Irwandi.

Irwandi juga meminta Kementerian BUMN agar memberikan perhatian khusus kepada BUMN yang akan beroperasi di KEK Arun, sehingga konsorsium BUMN dapat segera bertindak dan mengambil langkah-langkah percepatan pembangunan kawasan KEK Arun.

"Semoga dengan kehadiran KEK Arun, iklim investasi di Aceh semakin membaik untuk meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi dan pengurangan angka pengangguran dan kemiskinan di bumi Aceh," pungkas Irwandi.
(ven)
Berita Terkait
2024 Ganti Presiden,...
2024 Ganti Presiden, Wamen BUMN Buka-bukaan Soal Target Proyek Tol Trans Sumatera
Pertumbuhan Ekonomi...
Pertumbuhan Ekonomi Sumsel Tertinggi di Sumatera
Waduh, Proyek Tol Trans...
Waduh, Proyek Tol Trans Sumatera Terancam Molor Dua Tahun
BPS: Ekonomi Pulau Jawa...
BPS: Ekonomi Pulau Jawa & Sumatera Masih Kontraksi
Pembangunan Infrastruktur...
Pembangunan Infrastruktur di Sumatera Genjot Saham SMBR
SIG Pasok Kebutuhan...
SIG Pasok Kebutuhan Semen untuk Pembangunan Tol Trans Sumatera
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
1 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
1 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
2 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
2 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
3 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
3 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Palestina Siap...
Rakyat Palestina Siap Deklarasi Perang Lawan Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved