Cara PT Greenfield Menjaga Kualitas Susu Hingga ke Konsumen

Jum'at, 24 November 2017 - 00:09 WIB
Cara PT Greenfield Menjaga...
Cara PT Greenfield Menjaga Kualitas Susu Hingga ke Konsumen
A A A
MALANG - PT Greenfield tetap menjaga kualitas susu, tidak hanya dilakukan saat di peternakan tetepai juga hingga pabrik di Desa Palaan, Nganjum, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Usai susu di perah dari peternakan di Desa Babadan, Nganjum, oleh truk tangki susu itu di bawa langsung ke pabrik.

Kualitas segar susu tetap terjaga dengan langsung di tampung pada tangki tangki besar dalam pabrik. "Total ada 120 ton susu yang bisa kami tampung disini," ucap Head Dairy Manufacturing Southeast Asia, PT Greenfields Indonesia, Darmanto Setyawan di pabrik Greenfield, Desa Palaan, Kamis (23/11).

Dengan melalui cangkang kemiri, susu yang di tampung itu kemudian bahan pembakar susu. Melalui suhu 174 derajat celcius. Susu kemudian lulus sterilisasi sehingga menciptakan proses pasturisasi.

Dari proses pasteurisasi ini, susu kemudian dipilah untuk dimasukan kedalam beberapa kemasan yang kemudian langsung mengalami proses pendinginan sebelum nantinya di distribusikan. Darmanto melanjutkan, fokus utama Greenfield yakni mengupayakan produk susu cair segar dengan kualitas terbaik tanpa fortifikasi.

Karena itu, proses pasteurisasi dilakukan untuk menghancurkan patogen, yaitu mikroorganisme yang tidak baik. Akan tetapi kesegaran dan nutrisi dari Susu Segar Pasteurisasi Greenfields tetap terjaga.

Ia menambahkan susu yang telah dipasteurisasi membantu untuk menjaga kualitas susu segar dengan menghancurkan mikroorganisme penyebab pembusukan. "Pasteurisasi juga dapat mempertahankan nutrisi yang baik dari susu segar dan tidak menjadi basi secepat susu segar yang tidak dipasteurisasi," ucapnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1748 seconds (0.1#10.140)