Irresistible Bazaar Akan Hadir di Surabaya

Minggu, 26 November 2017 - 15:21 WIB
Irresistible Bazaar...
Irresistible Bazaar Akan Hadir di Surabaya
A A A
JAKARTA - Bagi pecinta barang-barang preloved bermerek silakan kunjungi Irresistible Bazaar 10 yang sedang berlangsung sekarang ini. Bazaar ini berlangsung tiga hari sejak 22 November 2017 dan berakhir 26 November di Grand Indonesia.

Di penyelenggaraanya yang ke-10 ini, bagi pemilik Butik Adelsbrandedbags, Marisa Tumbuan bertujuan untuk tetap menjaga komitmen dan fokus mengadakan bazaar produk preloved branded. Marisa menfasilitasi perjumpaan para pecinta tas di Indonesia dengan para online seller yang selama ini hanya dapat berjumpa di media sosial saja.

"Membangun kepercayaan antara penjual dan pembeli penting bagi model bisnis seperti ini karena nilai produk yang dijualbelikan tidak dapat dikatakan murah. Dengan mereka dapat berjumpa maka akan terbangun komunikasi yang baik," ujar dia.

Untuk menjaga kepercayaan ini, Marisa hingga hari ini masih konsisten hanya melakukan penawaran tertutup untuk seller produk preloved branded yang sudah terjamin jejak rekamnya di lingkaran komunitas yang di dalamnya juga ada Marisa sebagai seller preloved branded items juga.

Hal ini dilakukan untuk mengurasi risiko-risiko hadirnya hal yang tidak diinginkan. Bahkan untuk peserta penjual produk preloved branded juga harus menandatangi surat pernyataan bahwa produk-produk yang di jual selama bazaar semua harus asli atau otentik.

"Peran komunitas juga penting bagi saya untuk melakukan verifi kasi dari jejak rekam calon tenant," ungkap Marisa.

Marisa sangat paham arti kepercayaan di dunia penjualan preloved branded items karena sehari-harinya ini juga melakukan pekerjaannya sebagai online seller.

Banyak pengalaman baik yang menyenangkan maupun tidak di dalam pekerjaanya dicatat oleh Marisa dan dijadikan acuan untuk memperbaiki penyelenggaraan dari Irresistible Bazaar. "Sejak terjun di olshop preloved dan menyelenggarakan Irresistible Bazaar, saya harus banyak mendengar dan sensitif terhadap keinginan orang karena menurut saya itu fondasi dari sebuah bisnis yang didasari kepercayaan," tuturnya.

Berangkat dari itu pula, wanita kelahiran Surabaya ini memiliki target bagi Irresistible Bazaar untuk membuat siapa pun yang ada di dalam bazaar ini baik dari pengunjung, pembeli maupun penjual merasa senang dan bahagia. "Oleh karena itu saya memilih slogan Irresistible Bazaar, Its your happy place," ungkapnya.

Selain itu, Irresistible Bazaar tahun depan mulai merambah luar kota, pertama adalah Surabaya. Rencananya akan dilaksanakan pada bulan Maret 2018. Kota ini dipilih karena selama penyelenggaran bazaar animo dari buyer maupun seller selalu bagus.

Bagi pecinta tas preloved bermerek, Marisa mengajak untuk mengunjungi Irresitible Bazaar karena di sana Anda dapat langsung memilih ribuan koleksi dari 75 tenant online seller, melihat langsung produknya, menyesuaikan anggaran dan menjumpai penjual langsung. Ayo kunjungi Irresistible Bazaar 10 di Grand Indonesia, West Mall, Lantai 5 mulai dari pukul 10.00-22.00 WIB.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0642 seconds (0.1#10.140)