MNC Sekuritas Terus Kampanyekan Program Nabung Saham

Rabu, 25 April 2018 - 19:01 WIB
MNC Sekuritas Terus...
MNC Sekuritas Terus Kampanyekan Program Nabung Saham
A A A
BITUNG - PT MNC Sekuritas menggencarkan kampanye Nabung Saham sebagai salah satu upaya edukasi investasi bagi masyarakat, khususnya di pasar modal.

Upaya itu antara lain dilakukan melalui peresmian Galeri Investasi BEI Kecamatan Maesa Kota Bitung dan Galeri Investasi BEI Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Bitung, Sulawesi Utara, Rabu (25/4/2018).

"Kampanye Nabung Saham masih terus kami lakukan karena hingga saat ini persentase investor perempuan masih kecil dibanding investor lelaki," kata Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina. Dia berharap dengan peresmian dan edukasi pasar modal ini akan semakin banyak perempuan yang melek investasi, terutama para ibu.

"Bagi para ibu, diharapkan akan membuat mereka mengajarkan kedisiplinan dalam mengelola finansial pada anak sejak kecil, seperti cara anak menggunakan uang jajannya," ujar Susy. Kebiasaan mengelola keuangan sejak kecil itu menurutnya akan membentuk karakter dan gaya hidup anak, termasuk dalam berinvestasi.

Di bagian lain, dengan peresmian Galeri Investasi BEI Kecamatan Maesa Kota Bitung dan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Bitung, MNC Sekuritas telah meresmikan 12 Galeri Investasi sejak awal tahun 2018.

"Bedanya dengan tahun lalu, kami mulai merambah ke grassroot. Selain di institusi pendidikan, kami masuk ke Dana Pensiun, Kecamatan, dan PKK," papar Susy.

Turut hadir dalam kesempatan ini, di antaranya Walikota Bitung Maximilian J Lomban, Camat Maesa Kota Bitung Sefferson Sumampouw, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bitung Khouni Lomban – Rawung, serta Kepala Bagian Edukasi Perlindungan Konsumen, Industri Keuangan Non-Bank dan Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulut Go & Malut Ahmad Husain.

Selain Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina, hadir pula Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Tito Sulistio, dan Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia Nicky Hogan.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1213 seconds (0.1#10.140)