Saksi Prancis Juara di PD 2018, Ini Kata Pemenang JNE Race to Moscow

Selasa, 24 Juli 2018 - 19:26 WIB
Saksi Prancis Juara...
Saksi Prancis Juara di PD 2018, Ini Kata Pemenang JNE Race to Moscow
A A A
BANDUNG - Ajang 4 tahunan piala dunia selalu meninggalkan kesan mendalam bagi para pecinta sepak bola dunia. Tidak hanya sukses menyelenggarakan Piala Dunia 2018, Negara di Eropa Timur ini pun sukses memberikan pengalaman mengesankan kepada supporter yang datang dengan mengunjungi tempat menawan di Rusia selama menikmati Piala Dunia 2018.

Hal serupa dirasakan oleh 6 pemenang JNE Race to Moscow yang beruntung mendapatkan kesempatan menjadi saksi kemenangan Prancis di Final Piala Dunia 2018. Selama 4 hari berada di Rusia, para pemenang disuguhkan dengan pemandangan kota Moskwa yang bersih, indah dan tertata.

Jaya Lesmana dan Fazri Ashari Romadhon, penggemar tim sepak bola Prancis ini merupakan pelanggan setia JNE dari awal memulai usaha. “Setiap ada promo atau program dari JNE saya pasti ikut, yang paling berkesan adalah memenangkan program Race to Moscow Juli lalu, karena saya dapat menyaksikan langsung tim jagoan saya, Prancis jadi juara”.
Berbeda dengan Jaya dan Fazri, Yohan Gunawan pengusaha ban dan oli motor yang juga salah satu pemenang JLC Race 2018 tidak terlalu kecewa dengan kekalahan tim jagoannya Kroasia. “Pengalaman menonton langsung Final Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium adalah saat paling berkesan, pengalaman yang tidak tergantikan, merasakan atmosfir di dalam stadium yang kebetulan di banch kami banyak sekali pendukung Kroasia merupakan hal yang begitu fantastis, apalagi saya dapat baris ke dua jadi sangat dekat dengan lapangan dan dapat melihat para pemain dari dekat”.

“Walaupun sulit menyesuaikan dengan rasa masakan yang asing di lidah serta kesulitan berkomunikasi karena rata-rata para warganya pun tidak menggunakan bahasa Inggris. Tapi hal itu terobati dengan kecantikan kota dan paras wanita Rusia yang sangat menakjubkan," canda mereka.
Saksi Prancis Juara di PD 2018, Ini Kata Pemenang JNE Race to Moscow

Lapangan merah Kremlin, Red Square dan Saint Bassil Cathedral merupakan tempat favorite bagi para pemenang JNE Race to Moscow selama melakukan perjalanan di Rusia, bangunan dengan kesan vintage dan megah membuat para pemenang asyik mengabadikan foto dengan latar bangunan tersebut. Mereka pun diajak mengunjungi tempat-tempat menarik seperti Gum, Metro Tour, River Cruise, kunjungan ke KBRI Rusia dan tidak lupa berbelanja oleh-oleh di Ismailova.

Salah satu pemenang JNE race to Moscow Niken Paramita sangat bersemangat menjelajahi spot menarik untuk diabadikan selama di Rusia “Kalau JNE mengadakan promo dan traveling lagi saya ingin sekali ikut, walopun didampingi oleh petinggi JNE tapi berasa jalan dengan teman sendiri tidak ada batasan”.

Pengalaman yang paling berkesan bagi wanita asal Malang ini yaitu dapat menonton Final Piala Dunia Langsung di baris yang dekat dengan pemain, serta bersebrangan dengan tempat duduk Presiden Rusia dan Kroasia. “Pokoknya mau banget ikut program apapun dari JNE, karena sangat menguntungkan," tambahnya.

“Pengalaman luar biasa yang didapatkan para pemenang JNE Race to Moscow merupakan hal yang membahagiakan bagi kami, sesuai tagline yang JNE miliki yaitu Connecting Happiness, JNE ingin memberikan layanan, pengalaman, serta menjadi mitra terbaik bagi para pelanggan setia JNE," ujar Eri Palgunadi, VP of Marketing JNE.

Para pemenang JLC Race 2018 yang merupakan member JLC serta pelanggan shopee yang mengikuti program yang diadakan JNE pada periode promosi JNE Race to Moscow berjalan meriah dengan tercatat lebih dari 2.583.821 transaksi mengikuti program ini dimana para pemenang merupakan UKM yang sering bertransaksi menggunakan jasa kiriman JNE.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7182 seconds (0.1#10.140)