IHSG Akhir Pekan Ditutup Kokoh, Bursa Asia Terseret Ketegangan Timur Tengah

Jum'at, 03 Januari 2020 - 16:53 WIB
IHSG Akhir Pekan Ditutup...
IHSG Akhir Pekan Ditutup Kokoh, Bursa Asia Terseret Ketegangan Timur Tengah
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan, Jumat (3/1/2020) berakhir berdiri kokoh pada zona hijau untuk mengiringi tergelincirnya bursa utama Asia. Hingga akhir sesi, IHSG meningkat ke posisi 6.323,47 dengan tambahan 39,88 poin atau 0,63%.

Adapun nilai transaksi pada bursa Indonesia sore ini tercatat sebesar Rp5,73 triliun dengan 8,03 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing Rp773,74 miliar dengan aksi jual asing sebesar Rp1,16 triliun dan aksi beli asing mencapai Rp1,93 triliun. Tercatat sebesar 219 saham menguat, 207 saham melemah dan 169 saham stagnan.

Beberapa saham yang menguat di antaranya PT Gudang Garam Tbk. (GGRM) naik Rp750 menjadi Rp54.100, PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk. (MREI) bertambah Rp100 ke posisi Rp4.250 dan PT Prodia Widyahusada Tbk. (PRDA) meningkat Rp90 menjadi Rp3.700.

Selanjutnya saham-saham dengan pelemahan yakni PT Bayan Resources Tbk. (BYAN) turun Rp350 menjadi Rp15.550, PT Map Aktif Adiperkasa Tbk. (MAPA) menyusut Rp150 ke posisi Rp4.900 serta PT Gaya Abadi Sempurna Tbk. (SLIS) berkurang Rp110 menjadi Rp4.160.

Di sisi lain kebanyakan pasar utama Asia tertunduk lesu pada akhir sesi perdagangan, Jumat saat investor masih menakar dampak eskalasi ketegangan Timur Tengah. Hal ini setelah AS melayangkan serangan udara terhadap Bandara di Bagdad Irak untuk semakin membuat ketegangan Timur Tengah memanas.

Indeks Hang Seng di Hong Kong hingga akhir sesi tergelincir 0,32% hingga menyentuh level 28,451.50 saat saham HSBC menyusut 0,57%. Selanjutnya bursa saham daratan China ditutup mixed akhir pekan ini dimana Komposit Shanghai sedikit lebih rendah di posisi 3.083,79 dan Komposit Shenzhen terpantau 0,267% lebih tinggi menjadi 1.760,85.

Pada tempat lain, indeks Kospi di Korea Selatan secara fraksional berakhir menghijau dengan tambahan 1.29 poin ke level 2.176,46. Sementara bursa patokan Australia yakni ASX juga meningkat 0,64% menjadi 6.733,50 dengan semua sektor berlari di wilayah positif.

Saham perusahaan minyak secara regional melihat keuntungan di tengah ketegangan Timur Tengah. Saham Australia's Santos melonjak 2,31% sementara Beach Energy melonjak 3,17%. Secara keseluruhan, indeks MSCI Asia di luar Jepang terpantau 0,12% lebih rendah saat bursa patokan Jepang masih ditutup karena liburan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1029 seconds (0.1#10.140)