The Fed Pangkas Suku Bunga dan Luncurkan Program USD700 Miliar Atasi Dampak Corona

Senin, 16 Maret 2020 - 15:19 WIB
The Fed Pangkas Suku Bunga dan Luncurkan Program USD700 Miliar Atasi Dampak Corona
The Fed Pangkas Suku Bunga dan Luncurkan Program USD700 Miliar Atasi Dampak Corona
A A A
NEW YORK - Bank sentral Amerika Serikat, Federal Reserve, mengatakan wabah virus corona telah merugikan dan mengganggu kegiatan ekonomi dunia, termasuk Amerika Serikat. Untuk melindungi ekonomi Abang Sam, The Fed memangkas suku bunga acuan menjadi 0% pada Minggu (15/3/2020) dan meluncurkan program pelonggaran kuantitatif besar-besaran USD700 miliar.

Pelonggaran kuantitatif (quantitative easing) merupakan kebijakan moneter non-konvensional yang dipakai bank sentral untuk mencegah penurunan suplai uang ketika kebijakan moneter standar mulai tidak efektif.

Suku bunga 0% dan dana baru ini digunakan untuk pinjaman jangka pendek bagi lembaga keuangan, dan pinjaman untuk konsumsi. Suku bunga kini dipatok menjadi 0%-0,25% dari sebelumnya 1%-1,25%.

Selain itu, The Fed juga memangkas suku bunga untuk pinjaman darurat untuk perbankan sebesar 125 basis poin (bps) menjadi 0,25%. Bank sentral juga memperpanjang waktu pinjaman menjadi 90 hari

Melansir dari CNBC, The Fed juga memangkas persyaratan cadangan untuk ribuan bank menjadi nol. Selain itu, The Fed melakukan koordinasi dan kesepakatan dengan bank sentral lainnya, yaitu Bank of Canada, Bank of England, Bank of Japan, European Central Bank dan Swiss National Bank, untuk mengambil tindakan dalam meningkatkan likuiditas dolar di seluruh dunia melalui pengaturan pertukaran dolar yang ada.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6342 seconds (0.1#10.140)