Mengenal nahkoda baru Jasa Marga

Senin, 30 Januari 2012 - 14:03 WIB
Mengenal nahkoda baru Jasa Marga
Mengenal nahkoda baru Jasa Marga
A A A
Sindonews.com - PT Jasa Marga Tbk (JSMR) baru mengangkat Adityawarman menjadi Direktur Utama pada hari ini menggantikan Frans Sunito. Sepak terjang Adityawarman di perusahaan plat merah yang berbisnis di jalan tol ini telah dimulai sejak 1983.

Seperti dilansir dari situs resmi Jasa Marga, Adityawarman yang sebelumnya merupakan direktur operasi bergabung dengan Jasa Marga sejak tahun 1983.

Sebelumnya, pria kelahiran 25 Oktober 1955 ini pernah menjabat Komisaris PT Citra Waspphutowa (2006-2008), Komisaris Utama PT Citra Margatama Surabaya (2002-2009), Direktur Operasi & Pengembangan Usaha PT CMNP (2002-2007), Direktur Operasi PT CMNP (2000-2002), serta Komisaris PT CMNP (1998-2000).

Dia juga pernah menduduki posisi sebagai Kepala Cabang Cawang-Tomang-Cengkareng (1997-2000), Kepala Cabang Jagorawi (1993-1997), Kepala Sub Divisi Peralatan Operasi Tol (1989-1993) dan Kepala Sub Divisi Manajemen Lalin dan Peralatan Tol (1988-1989).

Alumnus S1 Fakultas Teknik Sipil Universitas Diponegoro dan S2 Magister ini pernah menduduki Kepala Bagian Peralatan Pengaturan Lalin dan Tol (1984-1988), Pgs Kepala Bagian Operasi (1983-1984), Staf Sub Divisi Pengelolaan (1983).

Seperti diketahui pada berita sebelumnya kedudukan Adityawarman sebagai Direktur Utama PT Jasa Marga Tbk merupakan keputusan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) JSMR di Hotel Dharmawangsa, yang dihadiri oleh 95 persen pemegang saham JSMR, Senin (30/1/2012) dan dipimpin oleh Komisaris Utama Gembong Priyono menyetujui pengangkatan Adityawarman. (ank)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7522 seconds (0.1#10.140)