Pasca banjir Thailand, Honda mulai tingkatkan produksi
A
A
A
Sindonews.com - Pasca terganggunya pasokan komponen akibat banjir di Thailand, memasuki bulan Maret 2012 Honda mulai meningkatkan produksi ketiga model andalannya yaitu Honda Jazz, Honda CR-V dan Honda Freed. Dengan peningkatan produksi ketiga model itu, diharapkan dalam waktu dekat model-model Honda tersebut sudah bisa kembali tersedia di dealer-dealer Honda di seluruh Indonesia.
“Dengan tingkat produksi yang mulai mengalami recovery dan ketersediaan produk-produk Honda di dealer yang telah meningkat secara bertahap, kami berharap penjualan Honda di bulan Maret juga bisa meningkat sekitar dua kali lipat dibanding bulan Februari,” ungkap Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (20/3/2012).
Dirinya menjelaskan peningkatan ini dilakukan karena sampai bulan Februari 2012, efek dari banjir Thailand masih terasa oleh Honda, sehingga Honda belum dapat memenuhi permintaan konsumen yang masih tinggi akan produk-produknya.
“Kami akan mempercepat pasokan mobil Honda ke dealer-dealer kami di seluruh Indonesia sehingga dapat memenuhi permintaan konsumen yang selama ini telah memesan dan menunggu produk-produk Honda,” tambahnya.
Jonfis menambahkan dari sisi penjualan, hingga Februari 2012 penjualan Honda masih terimbas oleh produksi yang belum normal, meskipun mulai mengalami peningkatan. Pada bulan Februari sendiri mencatat total angka penjualan sebesar 1.904 unit, meningkat 23 persen dibanding bulan sebelumnya yang terjual 1.553 unit.
Honda Freed menjadi penyokong penjualan terbesar diantara produk-produk Honda lainnya dengan angka penjualan sebanyak 1.438 unit, menguasai pangsa pasar MPV sebesar 13 persen.
“Dengan tingkat produksi yang mulai mengalami recovery dan ketersediaan produk-produk Honda di dealer yang telah meningkat secara bertahap, kami berharap penjualan Honda di bulan Maret juga bisa meningkat sekitar dua kali lipat dibanding bulan Februari,” ungkap Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (20/3/2012).
Dirinya menjelaskan peningkatan ini dilakukan karena sampai bulan Februari 2012, efek dari banjir Thailand masih terasa oleh Honda, sehingga Honda belum dapat memenuhi permintaan konsumen yang masih tinggi akan produk-produknya.
“Kami akan mempercepat pasokan mobil Honda ke dealer-dealer kami di seluruh Indonesia sehingga dapat memenuhi permintaan konsumen yang selama ini telah memesan dan menunggu produk-produk Honda,” tambahnya.
Jonfis menambahkan dari sisi penjualan, hingga Februari 2012 penjualan Honda masih terimbas oleh produksi yang belum normal, meskipun mulai mengalami peningkatan. Pada bulan Februari sendiri mencatat total angka penjualan sebesar 1.904 unit, meningkat 23 persen dibanding bulan sebelumnya yang terjual 1.553 unit.
Honda Freed menjadi penyokong penjualan terbesar diantara produk-produk Honda lainnya dengan angka penjualan sebanyak 1.438 unit, menguasai pangsa pasar MPV sebesar 13 persen.
()