Angkasa Pura I investasi Rp796,5 M

Selasa, 27 Maret 2012 - 09:10 WIB
Angkasa Pura I investasi...
Angkasa Pura I investasi Rp796,5 M
A A A


Sindonews.com - PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I menginvestasikan Rp796,5 miliar untuk mengembangkan Bandara Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah. Pengembangan bandara ditargetkan mulai dikerjakan pada akhir tahun ini.

Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura I Miduk Situmorang mengatakan, berdasarkan studi sementara, pengambangan bandara tersebut akan menghabiskan dana sekitar Rp796,5 miliar. Adapun, dana untuk pengembangan tersebut berasal dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sebesar Rp140 miliar yang diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2012.

Sedangkan, sejumlah Rp656,5 miliar dialokasikan oleh AP I. Dana tersebut merupakan bagian dana pengembangan tujuh bandara yang direncanakan AP I pada periode 2011–2014 senilai total Rp6,02 triliun.

Mengenai sumber pendanaannya, opsi yang dikaji perusahaan pelat merah itu adalah dengan menerbitkan obligasi senilai Rp3 triliun. Saat ini AP I sedang mempersiapkan studi kelayakan atau feasibility study pengembangan Bandara Ahmad Yani.

Menurut Miduk, perluasan harus segera direalisasikan karena kapasitas terminal penumpang hanya 1 juta orang. Padahal, pergerakan penumpang di bandara itu sudah lebih dari 1,6 juta orang per tahunnya.

”Kami targetkan segera mulai dibangun pada Desember 2012 dan selesai pada kuartal III tahun 2013,” kata Miduk di Jakarta, Senin 26 Maret 2012.

Menurut Direktur Kebandarudaraan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Ignatius Bambang Tjahjono, kapasitas terminal di Bandara Ahmad Yani sudah overcapacity (melebihi kapasitas). Untuk itu perlu ada perluasan. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0483 seconds (0.1#10.140)