Kebutuhan rangka baja ringan Sulsel capai 7.000 Ton

Selasa, 24 April 2012 - 09:57 WIB
Kebutuhan rangka baja...
Kebutuhan rangka baja ringan Sulsel capai 7.000 Ton
A A A
Sindonews.com - Kebutuhan rangka baja ringan di Sulawesi Selatan (Sulsel) tiap tahun mencapai 7.000 ton . Konsumen terbesar rangka baja ringan tersebut adalah para developer yang digunakan sebagai bahan bangunan perumahan di Makassar dan sekitarnya.

”Permintaan rangka baja ringantiaptahunmakinmeningkat. Ini seiring dengan berkembangnya bisnis properti di Sulsel,” kata Direktur Utama PT Hapins Indonesia Ahmad Huzaen di Makassar, kemarin.

PT Hapins Indonesia merupakan produsen rangka baja ringan. Menurut Ahmad,developer bangunan saat ini sudah mulai meninggalkan kayu dan memilih baja ringan sebagai bahan bangunan. “Penggunaan kayu mulai jarang digunakan dan bergeser ke rangka baja ringan. Selain karena lebih tahan lama, juga lebih berkualitas,” kata Ahmad.

Ahmad menuturkan, tahun ini terjadi peningkatan permintaan rangka baja ringan sekitar 10 persen. Peningkatan ini seiring dengan semakin menjamurnya pembangunan perumahan di Sulsel, terutama di Makassar. “Kami prediksi akan terus meningkat tahun ini seiring dengan menjamurnya pembangunan rumah,” tandasnya. (ank)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6590 seconds (0.1#10.140)