Ekspor migas Riau naik 14,87%

Rabu, 02 Mei 2012 - 14:43 WIB
Ekspor migas Riau naik...
Ekspor migas Riau naik 14,87%
A A A
Sindonews.com - Pencapaian ekspor minyak dan gas (migas) Riau pada bulan Febuari 2012 tercatat mengalami kenaikan sebesar 14,87 persen.

"Ekspor migas Riau pada Febuari 2012 mencapai USD590,93 juta. Ekspor Riau mengalami peningkatan sebesar 14,87 persen," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Riau Mawardi Arsyd kepada Okezone, Rabu (2/5/2012).

Sedangkan selama bulan Januari dan Febuari 2012, lanjut Mawardi ekspor migas Riau mencapai USD1.105,37 juta atau mengalami penurunan sebesar 2,09 persen dibanding priode yang sama ditahun sebelumnya.

Sedangkan untuk sektor nonmigas, ekspor Riau Febuari 2012 mencapai USD1.007,07 juta. Atau mengalami kenaikan sebesar 12,90 persen dibanding bulan sebelumnya dan ekspor non untuk bulan Januari-Febuari 2012 sebesar USD1.889,10 juta atau mengalami penurunan sebesar 2,09 persen dibanding priode sebelumnya.

Ekspor migas Riau sendiri didominasi oleh minyak nabati sebesar USD1.305,14 juta. Sementara kertas dan karton sebesar Rp211,97 juta dan sektor lainnya.

"Ekspor nonmigas selama Januari dan Febuari tertinggi ke India yang mencapai USD305,63 juta USD277,42 juta. Kemudian Malaysia USD202,45 juta serta Belanda dan Ukraina masing-masing USD197,97 juta dan USD102,51 juta. Dan berbagai negara lainnya," imbuhnya lagi.

Secara komulatif, nilai ekspor migas dan nonmigas Riau di bulan Febuari 2012 mencapai USD1.589,00 juta atau mengalami peningkatan sebesar 13,62 persen dibanding bulan sebelumnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4051 seconds (0.1#10.140)