Nelayan Sibolga kembali peroleh bantuan

Senin, 14 Mei 2012 - 15:06 WIB
Nelayan Sibolga kembali...
Nelayan Sibolga kembali peroleh bantuan
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga terbilang cukup serius untuk membangun sektor perikanan selaku primadona daerah itu. Sebagai bukti, pada tahun anggaran (TA) 2012 ini, pemerintah daerah itu melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (KP) kembali akan mengucurkan sejumlah bantuan bagi nelayan.

Sesuai data yang diterima, adapun jenis bantuan yang akan disalurkan tersebut diantaranya bantuan 4 unit kapal UK 5GT, kapal motor tempel Uk 5PK sebanyak 20 unit, cold box 100 buah, jaring salam 300 set, fish finder 30 unit, GPS 30 unit, jaring bagan 20 paket dan Pengembangan Usaha Mina Pedesaan Perikanan Tangkap (PUMD PT) untuk 10 kelompok sebesar Rp1 miliar.

Menurut Kepala Dinas (Kadis) Kelautan dan Perikanan (KP) Pemko Sibolga Hendra Darmalius tujuan seluruh rangkaian program dari TA 2011-2012 ini adalah untuk membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat nelayan.

“Kemudian meningkatkan pendapatan nelayan dan keluarga, menambah dan memperbaharui alat–alat tangkap nelayan serta meningkatkan produksi perikanan,” kata Hendra Darmalius, Senin (14/5/2012).

Disisi lain ungkap Hendra, penyaluran bantuan perikanan ini dimaksudkan juga untuk mendukung visi dan misi Pemko Sibolga dalam menumbuhkembangkan industri rumah tangga (home industri) berbasis perikanan dalam rangka meningkatkan derajat perekonomian warga menjadi lebih baik.

Anggota DPRD Binner Siahaan menyampaikan apresiasi atas upaya Pemko Sibolga melalui Dinas KP untuk membangun sektor perikanan melalui pemberian bantuan dan pembangunan sejumlah fasilitas pendukung perikanan. Hal itu sangat positif dalam rangka menggeliatkan, menggairahkan dan memperkuat sektor perikanan di daerah ini kembali.

Namun Binner berharap, masyarakat atau pun kelompok nelayan selaku penerima bantuan, kiranya dapat memanfaatkannya dengan benar dan sebaik mungkin bantuan tersebut dalam rangka menunjang dan mendukung peningkatan perekonomian keluarga. Jangan kiranya, bantuan tadi disalahgunakan atau dibiarkan tidak diberdayakan. DKP juga disini harus tetap mengawasi dan mengevaluasi apakah ada dampak positif (progress) yang timbul dari penyaluran bantuan itu.

“Dan saya juga disini tidak lupa, sangat berharap kepada Dinas KP supaya dalam penyaluran bantuan-bantuan ini melibatkan komponen pemerintah Kecamatan mulai dari tingkat Camat, Lurah dan Kepala Lingkungan, sehingga bantuan yang disalurkan terdistribusi kepada yang benar pelaku perikanan,” pungkas Binner Siahaan. (ank)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0429 seconds (0.1#10.140)