Telkomsel klaim pekerjakan 5 juta orang

Kamis, 18 Oktober 2012 - 20:45 WIB
Telkomsel klaim pekerjakan 5 juta orang
Telkomsel klaim pekerjakan 5 juta orang
A A A
Sindonews.com - Direktur Utama Telkomsel Alex J Sinaga mengaku telah mempekerjakan lebih dari lima juta tenaga kerja. Dari lima juta angkatan kerja tersebut, Telkomsel mampu memperoleh pendapatan sebesar Rp50 triliun sejak lima tahun lalu.

Alex menyebutkan kontribusi Telkomsel ke Telkom lebih dari 70 persen. Dia menyebutkan, laba perseroan sebesar Rp12,6 triliun per tahunnya dalam kurun waktu lima tahun terakhir.

"Telkomsel raup pendapatan lebih dari Rp50 triliun hingga 2012 dengan laba rata-rata Rp12,6 triliun per tahunnya," ungkap Alex, usai RDP dengan komisi VI, di Gedung DPR-RI, Senayan, Jakarta, Kamis (18/10/2012).

Seperti dikutip dari siaran pers laporan kinerja Telkomsel hingga kuartal III-2012, jumlah pengguna datanya hingga September 2012 mencapai 51 juta pelanggan. Data tersebut meningkat 47 persen dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya.

"Hingga kuartal III-2012 total pelanggan telah mencapai 121 juta nomor pelanggan," ungkap Alex.

Alex menuturkan pertumbuhan pelanggan ditopang oleh pembangunan jaringan hingga 8.383 BTS (Base Transceiver Station) baru hingga September 2012.

"Pembangunan BTS 3G meningkat tajam pada kuartal III-2012. Pembangunan BTS terbesar terjadi pada Juli 2021 mencapai 1.357 BTS," jelas Alex.

Sampai saat ini Telkomsel adalah operator dengan jumlas BTS terbanyak yaitu 51.006 BTS yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6447 seconds (0.1#10.140)