CIMB Niaga bukukan laba bersih Rp3,1 T

Senin, 29 Oktober 2012 - 18:06 WIB
CIMB Niaga bukukan laba bersih Rp3,1 T
CIMB Niaga bukukan laba bersih Rp3,1 T
A A A
Sindonews.com - PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) berhasil meraih kenaikan laba bersih konsolidasi (unaudited) per 30 September 2012, yaitu sebesar Rp3,1 triliun. Pencapaian pada kuartal tiga ini meningkat 30 persen dari periode yang sama pada tahun lalu senilai Rp2,38 triliun.

Presiden Direktur CIMB Niaga Arwin Rasyid mengatakan, pertumbuhan laba bersih didukung peningkatan pendapatan operasional yang naik dari Rp7,65 triliun pada periode tahun lalu menjadi Rp9,95 triliun pada periode tahun ini. Kenaikan pendapatan tersebut mencapai 25 persen atau Rp1,95 triliun.

Kontribusi utama pendapatan operasional berasal dari sektor bisnis corporate, commercial, dan treasury. "Pendapatan operasional kami naik pada kuartal ini sebesar 25 persen dari periode sama tahun lalu," ujar Arwin usai rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) perseroan di Jakarta, Senin (29/20/2012).

Dia mengungkapkan bahwa pertumbuhan tersebut terjadi akibat dukungan kondisi perekonomian Indonesia yang relatif stabil dalam krisis ekonomi global yang tengah berlangsung. Ini terlihat dari penyaluran kredit sebanyak Rp138,91 triliun pada kuartal ini, yang tumbuh 14 persen dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp121,71 triliun.

Komposisi total kredit ada di commercial banking (termasuk syariah) sebesar Rp59,12 triliun, consumer banking sebesar 38,95 triliun, dan corporate banking sebesar Rp40,84 triliun.. "Ketiganya naik sebanyak 28 persen, 7 persen, dan 5 persen," ujar Arwin.

Unit bisnis CIMB Niaga lainnya seperti personal loans pada kuartal ini mencapai Rp851 miliar yang naik 325 persen dari periode tahun lalu yang hanya Rp201 miliar. Layanan ini baru diperkenalkan baru pada Mei 2011 lalu.

Sedangkan untuk bisnis microfinance mencatat kenaikan 97 persen dengan mencapai Rp1,93 triliun pada kuartal ini."Kami berkomitmen untuk memajukan bisnis sektor UMKM," ujar Arwin.

Menurut Arwin, ditengah gencarnya CIMB Niaga dalam mengejar pertumbuhan kredit, kualitas aset tetap dijaga pada level rasio non performing loan (NPL) gross kuartal ini sebesar 2,41 persen. Nilai ini lebih rendah dibandingkan periode sama tahun lalu di level 2,63 persen.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3390 seconds (0.1#10.140)