Menko Perekonomian puas dengan kinerja Kementan

Rabu, 16 Januari 2013 - 14:41 WIB
Menko Perekonomian puas...
Menko Perekonomian puas dengan kinerja Kementan
A A A
Sindonews.com - Dalam sambutannya pada acara Rapat Kerja Nasional Kementerian Pertanian (Rakernas Kementan), Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Hatta Rajasa mengaku puas dengan kinerja Kementan pada 2012 lalu.

"Saya sungguh senang mendengar apa yang disampaikan Pak Mentan (Suswono), dimana capaian-capaian (Kementan) 2012 ekspansif dibanding 2011," ujar Hatta di Kementan, Jakarta, Rabu (16/1/2013).

Hatta pun memberikan apresiasi kepada jajaran Kementan. "Saya memberikan apresiasi yang tinggi kepada jajaran Kementan yang meraih sukses di 2012, yang jauh lebih sukses dibanding 2011," kata dia.

Hatta berharap, Kementan akan terus meningkatkan kinerjanya lebih baik lagi. "Memang masih ada ruang-ruang untuk terus meningkatkan kinerja kita," ujarnya.

Lebih lanjut, pria yang juga Ketua Umum PAN ini optimis produksi beras yang ditargetkan Kementan pada 2012 berhasil surplus 5 persen sesuai perkiraan Kementan. "Meski BPS belum mengumumkan, saya yakin angka (surplus beras) 5 persen bisa dicapai," tutur dia.

Bila Kementan berhasil mencapai target-targetnya dan terus meningkatkan kinerja, hal tersebut akan berimplikasi pada peningkatan kesejahteraan rakyat. "Kesuksesan kita akan bermuara pada kesejahteraan petani, dan kesejahteraan bangsa Indonesia," simpul Hatta.
(gpr)
Berita Terkait
Strategi Penilaian Kinerja...
Strategi Penilaian Kinerja Kementerian Pertanian
Pelaku Pemalsuan Pestisida...
Pelaku Pemalsuan Pestisida Dapat Dihukum Maksimal
Kementan Ajak Petani...
Kementan Ajak Petani dan Penyuluh Manfaatkan Bahan Organik
Antisipasi Kekeringan,...
Antisipasi Kekeringan, Masa Tanam Kedua Padi Dipercepat Mei
Antisipasi Krisis Pangan,...
Antisipasi Krisis Pangan, Pemerintah Akan Buka Lahan Sawah 900 Ribu Hektare
Petani Maros Giatkan...
Petani Maros Giatkan On Farm dengan Tanam Cabai Organik
Berita Terkini
Lindungi Aset Bisnis,...
Lindungi Aset Bisnis, Nawakara Tawarkan Sistem ISS Berbasis Risiko
2 jam yang lalu
Tarif Trump Bikin Banyak...
Tarif Trump Bikin Banyak Negara Makin Semangat Gabung BRICS
3 jam yang lalu
Strategi Investasi Penting...
Strategi Investasi Penting Hadapi Ketidakpastian Ekonomi Global
3 jam yang lalu
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
4 jam yang lalu
Pemerintah Bentuk Satgas...
Pemerintah Bentuk Satgas PHK Hadapi Dampak Perang Tarif
5 jam yang lalu
Asbanda Luncurkan SP2D...
Asbanda Luncurkan SP2D Online, Bank Jatim Teken PKS Bersama Kemendagri
6 jam yang lalu
Infografis
5 Negara yang Memilih...
5 Negara yang Memilih Jalur Negosiasi Tarif dengan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved