SKK Migas fokus peningkatan produksi migas

Kamis, 17 Januari 2013 - 19:47 WIB
SKK Migas fokus peningkatan produksi migas
SKK Migas fokus peningkatan produksi migas
A A A
Sindonews.com - Satuan Kerja Khusus Minyak Bumi dan Gas (SKK Migas) di bawah kepemimpinan yang baru, Rudi Rubiandini, menitikberatkan pada upaya peningkatan produksi migas nasional dalam program jangka pendeknya. Terdapat enam hal yang menjadi program jangka pendek institusi tersebut.

Hal pertama adalah menyesuaikan organisasi dan sumber daya manusia. Kemudian, merampingkan manajemen dengan mengurangi masalah mikro. Hal ketiga hingga terakhir ditujukan untuk mendorong produksi migas, yakni meningkatkan kapasitas nasional dalam kegiatan industri migas.

Upaya mendorong produksi migas antara lain, meningkatkan penemuan cadangan melalui kegiatan eksplorasi yang masif, merealisasikan usaha peningkatan produksi minyak dan gas bumi terutama EOR (enhanced oil recovery) di kontraktor kontrak kerja sama, dan menyelesaikan proyek migas, terutama lapangan Banyu-Urip Cepu lapangan Masela di Blok Tangguh, Proyek IDD, Jangkrik, dan Donggi-Senoro.

”Kita juga akan menguatkan kemandirian energi. Karena, apa yang kita hasilkan hari ini merupakan hasil pencarian 10–20 tahun yang lalu,” kata Rudi di Jakarta, Kamis (17/1/2013).

Rudi optimistis, SKK Migas dapat memenuhi harapan masyarakat seperti yang diamanatkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK). SKK Migas, tegas dia, akan membuat terobosan untuk mencapai target produksi agar dalam waktu dekat cadangan dapat mengalami peningkatan secara signifikan.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4449 seconds (0.1#10.140)