Daging sapi mahal, pedagang bakso beralih ke ayam

Senin, 21 Januari 2013 - 16:58 WIB
Daging sapi mahal, pedagang...
Daging sapi mahal, pedagang bakso beralih ke ayam
A A A
Sindonews.com - Melambungnya harga daging sapi membuat para pedagang bakso beralih ke daging ayam. Ini terpaksa dilakukan agar mereka tetap mendapatkan untung. Kini, daging sapi banyak didatangkan dari Jawa Tengah.

Salah seorang pedagang bakso, Sugeng mengatakan, saat ini harga daging sapi berkisar antara Rp90 ribu sampai Rp95 ribu per kilogram (kg). Selain itu, daging sapi sulit didapat menyusul banyak pedagang yang melakukan aksi mogok. Padahal, setiap hari dia harus membeli untuk membuat bakso.

Melihat kondisi ini, dia bersama pedagang bakso lainnya terpaksa mencampur dengan daging ayam. Langkah ini ditempuh agar bisa tetap mereguk untung. “Daging sapinya sudah mahal, jadi terpaksa dicampur,” ujarnya.

Staff Bidang Perdagangan Disperindag dan UMKM DI Yogyakarta, Sugiyono mengatakan, saat ini daging ayam sudah mencapai Rp28.670 per kg.

Menurutnya, saat kondisi normal, daging ayam ras paling mahal pada kisaran Rp24 ribu. Bahkan terkadang hanya kisaran Rp20 ribu hingga Rp22 ribu per kg. Sedangkan ayam kampung pada kisaran Rp54 ribu per kg.

“Banyak konsumen daging sapi beralih ke daging ayam, jadi ikut
mengerek harga daging ayam,” tutur Sugiyono.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0246 seconds (0.1#10.140)