PT RAPP targetkan ekspor pulp 2 juta ton

Rabu, 30 Januari 2013 - 11:15 WIB
PT RAPP targetkan ekspor pulp 2 juta ton
PT RAPP targetkan ekspor pulp 2 juta ton
A A A
Sindonews.com - PT Riau Andalan Pulp And Paper PT (RAPP) menargetkan ekspor bubur kertas (pulp) seberat 2 juta ton pada 2013.

"Walau saat ini industri pulp di luar negeri masih kurang bagus, kita targetkan ekspor seberat 2 juta ton. Ini tidak berbeda dengan target tahun sebelumnya," ujar Direktur Utama PT RAPP, Kusnan Rahmin, Rabu (30/1/2013).

Sebagai salah satu perusahaan pulp dan paper terbesar di Asia, RAPP juga menargetkan ekspor jenis kertas (paper). Di bawah naungan PT APRIL (Asia Pacific Resources International Holding Limited) perusahaan mengharapkan ekspor paper tembus 800 ribu ton.

Negara-negara yang menjadi tujuan perusahaan tersebar di kawasan Eropa, Amerika, Timur Tengah dan Asia.

"Tujuan ekspor pupl dan paper kita ke 20 negera. Kita sedang mengkaji ekpansi ke negera-negara potensial. Kita yakin suatu saat nanti Indonesia akan menjadi produsen pulp dan paper terbesar di dunia," tandas Kusnan.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6877 seconds (0.1#10.140)