AP II minta Batavia pindahkan pesawat di bandara Soetta

Kamis, 31 Januari 2013 - 17:21 WIB
AP II minta Batavia...
AP II minta Batavia pindahkan pesawat di bandara Soetta
A A A
Sindonews.com - Sejak berhenti beroperasi, Kamis (31/1/2013), pukul 00.00 WIB, enam pesawat milik Batavia Air masih ada di landasan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta). Pihak Angkasa Pura (AP) II mendesak Batavia segera memindahkan armadanya.

“Sampai sekarang masih ada enam pesawat, tiga ada apron dan tiga lagi sudah ditarik ke hanggar. Kami berharap Batavia segera menyelesaikan masalah ini,” ujar Deputy Senior General Manager PT AP II, Bram Bharoto Tjiptaji, Kamis (31/1/2013).

Dikatakan Bram, pemindahan armada-armada ini sangat krusial, baik di apron maupun hanggar karena akan dipergunakan maskapai lain yang saat ini ada di Bandara. “Ini akan menghambat bila tetap di sana,” tegasnya.

Sebelumnya, pihak AP II sudah berupaya menghubungi manajemen Batavia dan kurator untuk segera mengatasi masalah yang terjadi di Bandara Soekarno Hatta. Tetapi hingga saat ini baik manajemen maupun pihak kurator belum dapat dihubungi.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6701 seconds (0.1#10.140)