IBM rambah bisnis mobile selular

Kamis, 21 Februari 2013 - 12:58 WIB
IBM rambah bisnis mobile selular
IBM rambah bisnis mobile selular
A A A
Sindonews.com - International Business Machines Corp (IBM), perusahaan penyedia komputer terbesar di dunia akan menggandakan investasinya pada teknologi mobile selular tahun ini.

Untuk mewujudkan itu, Robert LeBlanc, wakil presiden senior dari perangkat lunak middleware IBM mengatakan, Chief Executive Officer (CEO) Ginni Rometty akan memindahkan sebagian karyawan dan sumber dayanya untuk pengembangan teknologi mobile.

"Jika Anda berbicara dengan Ginni dan bertanya apa yang memainkan kunci pertumbuhan untuk IBM, dia akan memberitahu Anda mobilitas adalah salah satunya," ujar LeBlanc, seperti dilansir Bloomberg, Kamis (21/2/2103).

"Kami sedang memindahkan beberapa keterampilan dan sumber daya ke dalam mobilitas sebagai sebuah upaya pertumbuhan," tambahnya.

IBM berencana mengumumkan penggabungan satu set alat teknologi, akumulasi dari 10 akuisisi sejak 2006, menjadi produk dan layanan bagi pelanggan bisnis, khusus untuk komputasi mobile. Perusahaan melihat klien telah menggeser beban kerjanya pada tablet dan smartphone.

Namun, LeBlanc menolak memberikan angka spesifik untuk Armonk, investasi ponsel IBM berbasis di New York. Di samping memperluas investasi internal, dia menyebutkan IBM terus mengawasi akuisisi yang dapat meningkatkan layanan pada mobile.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6309 seconds (0.1#10.140)