Pasar minuman teh gelas rambah anak muda

Sabtu, 25 Mei 2013 - 16:12 WIB
Pasar minuman teh gelas...
Pasar minuman teh gelas rambah anak muda
A A A
Sindonews.com - Tradisi 'ngeteh' kian membudaya di kalangan masyarakat Indonesia. Bagi sebagian anak muda, minum teh apalagi rasa buah dengan sensasi soda bisa bikin feeling tetap terjaga, dan membuat lebih berekspresi.

Hal ini yang mengilhami Suntory Garuda Beverage, sebuah perusahaan joint venture yang dibentuk antara Garuda Food dengan Suntory Beverage & Food, meluncurkan minuman Mountea Sparkling di Indonesia.

"Minuman ini bisa mewakili jiwa muda masyarakat Indonesia yang berani berekspresi, gemar nongkrong untuk mendapatkan ide-ide out of the box, easy going, trendy dan fun," kata Marketing Manager PT Suntory Garuda Beverage Indonesia, Erwin Panigoro, dalam rilis yang diterima Sindonews, Sabtu (25/5/2013).

Menurutnya, minuman berbahan dasar teh di Indonesia merupakan yang terbesar di antara jenis minuman siap saji lainnya. Hal ini dikarenakan mengonsumsi minuman teh sebagai pelepas dahaga telah menjadi kebiasaan masyarakat secara turun menurun, dan dikonsumsi oleh semua kalangan, baik dewasa maupun anak-anak.

Erwin menjelaskan, melihat generasi muda di Indonesia saat ini mengalami perubahan tren, menjadi gemar ngumpul bersama teman di kafe atau bahkan sekedar nongkrong dan ngobrol tentang berbagai hal.

"Kami berharap Mountea Sparkling dapat menjadi teman nongkrong yang pas bagi mereka untuk mengembalikan mood mereka sehingga dapat menularkan energi positif bagi teman di sekitarnya," jelas Erwin.

Dalam memperkenalkan Mountea Sparkling ke masyarakat, lanjut erwin, pihak Suntory Garuda Beverage Indonesia menggelar roadshow "Mountea Sparkling, Jaga Feeling Tetap Bling-Bling" secara simultan di dua kota, yakni Jakarta dan Surabaya, pada 20 Mei 2013 hingga 27 Juni 2013.

Roadshow ini juga akan digelar di kota Medan, Bandung dan Makassar pada September 2013. Adapun pelaksanaan kegiatan ini menyasar sekolah tingkat atas (SMA), Universitas serta tempat hang out di masing- masing kota.

"Semangat dan jiwa muda Mountea Sparkling akan diwakili oleh Icon Brader Bling-Bling dengan karakter retro, berambut keriting kribo, memiliki self confidence yang tinggi, trendy dan humoris," pungkasnya.

Potensi pasar minuman ringan di Indonesia masih terbuka lebar, mengingat sebenarnya tingkat konsumsi minuman ringan di Indonesia masih tergolong rendah bila dibandingkan dengan negara lainnya yang jumlah penduduknya jauh di bawah Indonesia, seperti tingkat konsumsi minuman ringan di Thailand yang sudah mencapai 89 liter per kapita, Singapura 141 liter per kapita, Filipina 122 liter per kapita (data Asosiasi Industri Minuman Ringan) .

Namun, dengan pertambahan penduduk dan peningkatan pendapatan masyarakat, pasar minuman ringan diprediksi akan tumbuh sebesar 10-11persen pada 2013 dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Minuman ringan ini mencakup minuman teh siap saji hingga minuman berkarbonasi.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6530 seconds (0.1#10.140)