Laba bersih Surya Esa turun 62%

Selasa, 02 April 2013 - 15:07 WIB
Laba bersih Surya Esa...
Laba bersih Surya Esa turun 62%
A A A
Sindonews.com - PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) sepanjang 2012 mencatat penurunan laba bersih mencapai 62,11 persen menjadi USD5,21 juta dibanding tahun sebelumnya USD13,75 juta.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini (Selasa, 2/4/2013) terungkap bahwa turunnya laba bersih perseroan seiring dengan menurunnya pendapatan, naikknya beban pokok pendapatan dan beban lain-lain.

Pada tahun lalu, pendapatan perseroan tergerus 7,06 persen menjadi USD39,51 juta dibanding tahun sebelumnya USD42,51 juta. Sementara, beban pokok pendapatan meningkat sebesar 12,32 persen menjadi USD14,5 juta dari USD12,91 juta pada 2011.

Laba kotor tercatat turun menjadi USD25 juta dari USD29,61 juta. Adapun, beban penjualan naik signifikan menjadi USD826.783 dari USD326.491, beban umum dan administrasi bertambah 53,13 persen menjadi USD15,68 juta dibanding sebelumnya USD10,24 juta.

Perseroan pada tahun lalu mencatat kenaikan penghasilan bunga sangat signifikan mencapai 936 persen menjadi USD486.715 dari USD46.979. Namun, perseroan juga mencatat kerugian lain-lain sebesar USD609.712 dibanding sebelumnya USD133,6 juta.

Sementara jumlah laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun 45,8 persen menjadi USD7,5 juta dibanding sebelumnya USD13,8 juta. Adapun, jumlah aset perseroan naik menjadi USd80,95 juta dari USD73,9 juta.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8498 seconds (0.1#10.140)