Rupiah makin terperosok

Kamis, 04 April 2013 - 16:22 WIB
Rupiah makin terperosok
Rupiah makin terperosok
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada hari keempat perdagangan pekan ini makin terperosok. Rupiah tidak memiliki daya untuk menguat terimbas sentimen negatif dari dalam maupun luar negeri.

Pada penutupan perdagangan hari ini, posisi rupiah berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia (BI) melemah menjadi Rp9.749 per USD dari posisi penutupan perdagangan kemarin di Rp9.743 per USD.

Sementara data Bloomberg mencatat kurs rupiah menurun menjadi Rp9.747 dari perdagangan kemarin melemah menjadi Rp8.749 per USD dibanding kemarin Rp9.739 per USD. Sedangkan berdasarkan data yahoofinance, rupiah ditutup turun menjadi Rp9.758 per USD dari hari sebelumnya pada level Rp9.720 per USD.

Pengamat valuta asing (valas), Rahadyo Anggoro Widagdo menyatakan, pelemahan rupiah dipengaruhi sentimen domestik yang masih menunggu kebijakan Bank Indonesia (BI) apakah akan tetap mempertahankan BI rate tetap di level 5,75 persen atau naik.

"Selain itu, juga menunggu pemerintah memutuskan siapakah pengganti Agus Martowardojo sebagai menteri keuangan," kata dia, Kamis (4/4/2013).

Semetara dari regional para pelaku pasar masih menunggu keputusan tiga bank sentral, yaitu BOJ, BOE dan ECB terkait penentuan suku bunga acuannya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6682 seconds (0.1#10.140)