Defisit perdagangan AS Februari 2013 susut USD43 M

Jum'at, 05 April 2013 - 20:08 WIB
Defisit perdagangan...
Defisit perdagangan AS Februari 2013 susut USD43 M
A A A
Sindonews.com - Defisit perdagangan Amerika Serikat (AS) melemah pada Februari 2013 setelah lompatan besar pada Januari.

Dilansir dari Economic Times, Jumat (5/4/2013) Departemen Perdagangan AS melaporkan kesenjangan perdagangan menyusut menjadi USD43 miliar, turun dari revisi USD44,5 miliar pada Januari.

Penurunan terjadi setelah kenaikan defisit 16,7 persen pada Januari. Angka ini mengejutkan para analis yang memproyeksikan defisit USD44,7 miliar.

Ekspor AS tumbuh 0,8 persen menjadi USD186 miliar, diperkuat ekspor barang industri (naik 4,5 persen) dan mobil (naik 1,6 persen).

Sementara itu, impor AS tetap stabil pada USD228,9 miliar. Impor minyak mentah AS, yang mewakili lebih dari 10 persen barang yang diimpor AS, turun 5,6 persen menjadi USD23,6 miliar.

Tetapi impor AS dari mobil asing naik 4,6 persen antara Januari dan Februari mencapai USD24,8 miliar. Sementara pada basis 12 bulan, defisit perdagangan AS turun 3,5 persen.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1080 seconds (0.1#10.140)