Trisula bagi deviden Rp9,06 M

Rabu, 10 April 2013 - 13:12 WIB
Trisula bagi deviden...
Trisula bagi deviden Rp9,06 M
A A A
Sindonews.com - PT Trisula Internasional Tbk (TRIS) pada tahun ini membagikan deviden sebesar 30 persen dari laba bersih perseroan tahun buku 2012 atau sebesar Rp9,06 miliar.

“Hasil yang baik di tahun 2012, membuahkan hasil bagi pemegang saham. TRIS akan memberikan dividen sebesar Rp9 per lembar saham atau sekitar 30 persen dari laba bersih,” kata President Direktur TRIS, Lisa Tjahjadi pada paparan publik TRIS di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (10/4/2013).

Sebagai informasi, emiten distributor fashion nasional ini, membukukan laba bersih pada tahun lalu sebesar Rp30,2 miliar atau tumbuh 71 persen dibandingkan perolehan laba bersih tahun sebelumnya.

Dalam rencana bisnis TRIS, jumlah titik penjualan akan terus dikembangkan minimal mencapai 270 gerai. Salah satu ekspansinya adalah penambahan titik penjualan merek G2000, merek yang baru di peroleh perseroan hasil kerja samanya dengan patner bisnis asal Hongkong di kuartal akhir 2012 lalu.

Perseroan juga akan meningkatkan titik penjualan G2000 dari 22 gerai menjadi minimal 40 gerai. Sedangkan selebihnya akan diikuti dengan pembukaan gerai baru untuk merek Jack Nickalus, JOBB, Man Club, dan Uni Asia.
(rna)
Berita Terkait
Di Tengah Kondisi Industri...
Di Tengah Kondisi Industri yang Menantang, TRIS Bagikan Dividen Rp22,1 Miliar
Peduli Covid-19, PT...
Peduli Covid-19, PT Trisula International Berikan Donasi Kebutuhan Medis
Kinerja Tahun 2022 Cemerlang,...
Kinerja Tahun 2022 Cemerlang, TRIS Bagikan Dividen Rp20,23 Miliar
Empat Bulan Pasca Dividen...
Empat Bulan Pasca Dividen Interim, TRIS Kembali Bagikan Dividen
Trisula Textile Industries...
Trisula Textile Industries Targetkan Pertumbuhan 15% di Tahun 2024
TRIS Bakal Buyback Saham...
TRIS Bakal Buyback Saham Rp40 Miliar
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
9 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
9 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
10 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
10 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
10 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
10 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved