Tingkatkan ekspansi, CSAP anggarkan capex Rp150 M

Kamis, 25 April 2013 - 19:59 WIB
Tingkatkan ekspansi,...
Tingkatkan ekspansi, CSAP anggarkan capex Rp150 M
A A A
Sindonews.com - PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) untuk 2013 sebesar Rp150 miliar. Dana tersebut akan digunakan untuk ekspansi gerai, gudang dan penambahan armada baru.

"Capex untuk tahun 2013 mencapai Rp150 miliar, dengan rincian Rp100 miliar untuk pembelian tanah dan bangun, Rp50 miliar untuk beli peralatan dan pembelian armada baru," jelas Direktur Keuangan CSAP Tjia Tjhin Hwa dalam paparan publik perseroan di Jakarta, Kamis (25/4/2013).

Dalam paparan publik tersebut juga disebutkan, laba tahun berjalan yang dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk turun sebesar 14 persen dari Rp67 miliar menjadi Rp57 miliar, sehingga menyebabkan rasio earning per share (EPS) juga turun 14 persen dari Rp23 per lembar saham menjadi Rp20 per lembar saham.

Penurunan ini disebabkan pemakaian belanja modal investasi yang cukup besar di 2012. Salah satunya adalah pembelian tanah dan bangunan di Jl Daan Mogot Raya, Jakarta Barat sebesar Rp153 miliar yang akan menjadi sentral warehouse masa depan dan untuk meningkatkan service level CSAP ke pelanggan.

Investasi ini dibiayai oleh Bank BCA sebesar Rp130 milyar dan sisanya menggunakan modal sendiri. Pembiayaan dari bank tersebut meningkatkan biaya bunga bank yang pada akhirnya menurunkan laba tahun berjalan yang dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk CSAP di 2012.

CSAP juga akan menambah prinsipal baru terutama di divisi consumer goods di luar P&G, antara lain PT Mayora Indah Tbk, PT Frisian Flag, PT Cakrawala Mega Indah/Univenus.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8116 seconds (0.1#10.140)