Renault: Nissan produksi mobil kecil di Prancis

Jum'at, 26 April 2013 - 19:12 WIB
Renault: Nissan produksi...
Renault: Nissan produksi mobil kecil di Prancis
A A A
Sindonews.com - Renault mengungkapkan, mitra usahanya dari Jepang, Nissan akan memproduksi generasi mobil subkompak model Micra berikutnya di Prancis, hanya sebulan setelah mencapai kesepakatan upah dan jam kerja dengan karyawan.

Pihak perusahaan mengatakan, Micra baru akan diproduksi di pabrik Renault Flins, dekat Paris, pada 2016 dengan produksi mencapai 82.000 kendaraan per tahun.

"Kesepakatan kerja ditandatangani bulan lalu memungkinkan Renault meningkatkan daya saing di Prancis, dan perusahaan dapat menetapkan produksi Nissan baru ke pabrik di Flins," kata Renault, seperti dilansir dari Global Post, Jumat (26/4/2013).

Manajemen Renault telah mendorong kuat kesepakatan dengan serikat Prancis, sejalan dengan langkah-langkah fleksibilitas pasar tenaga kerja baru yang akan ditetapkan menjadi UU bulan depan. Diharapkan pemerintah Prancis akan meningkatkan lapangan kerja dan restart pertumbuhan ekonomi yang sempat terhenti.

"Pengumuman ini tidak hanya berita baik bagi Flins, tetapi juga untuk semua pabrik Renault di Prancis. Upaya yang dilakukan karyawan kami di bawah perjanjian Renault mulai berbuah," kata CEO Renault Grup, Carlos Ghosn.

Berdasarkan kesepakatan dengan Nissan, produsen mobil Prancis itu berkomitmen meningkatkan volume produksi tahunan sebesar 180.000 kendaraan di pabrik dalam negeri. Masing-masing, 100 ribu mobil untuk produk Renault baru, dan sisanya 80.000 datang dari mitra.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0004 seconds (0.1#10.140)