Pemerintah siap suplai gas ke Petrokimia dan Kujang

Senin, 10 Juni 2013 - 14:09 WIB
Pemerintah siap suplai...
Pemerintah siap suplai gas ke Petrokimia dan Kujang
A A A
Sindonews.com - Pemerintah sepakat untuk menyuplai gas ke pabrik pupuk Petrokimia Gresik dan Kujang Cikampek agar operasional keduanya berjalan dengan baik.

Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Hatta Rajasa mengatakan gas tersebut akan diambil dari ladang Madura yang dioperasikan oleh Husky-CNOOC, serta blok Cepu yang dioperasikan PT Pertamina (Persero).

"Rakor dengan seluruh stakeholders tadi menetapkan sebagian gas akan kita pasok dari gas Husky (Husky-CNOOC) untuk pabrik pupuk Petrokimia Gresik, sedangkan pupuk Kujang Cikampek kita pasok dari Cepu," ujarnya di gedung Kemenko Perekonomian, Jakarta, Senin (10/6/2013).

Menurutnya, pemerintah mengambil langsung langkah pasokan gas ke pabrik pupuk ini, karena hanya dua pabrik pupuk tersebut yang belum memiliki pasokan gas langsung yang memadai.

"Karena dari total lima pabrik pupuk yang gasnya sudah tersedia dari Pupuk Sriwijaya sampai Pupuk Kaltim V, yang belum mendapatkan pasokan gas adalah Gresik dan Kujang," ungkap dia.

Karena itu, Hatta meminta kepada Kementerian ESDM dan SKK Migas untuk melakukan analisis mendalam untuk memperjelas teknis pemasokan gas tersebut ke kedua pabrik pupuk tersebut. Dia berjanji bahwa hal-hal yang bersifat teknis segera dikabarkan Kementerian ESDM dalam satu atau dua hari ke depan.

"Rakor tadi juga meminta Menteri ESDM dan SKK Migas untuk melakukan analisis terhadap teknisnya bagaimana gas Husky bisa ditarik ke Gresik, dalam satu sampai dua hari ini akan dilaporkan dalam rakor kembali tapi saya putuskan tetap mengacu pada rakor sebelumnya," pungkas Hatta.
(izz)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7283 seconds (0.1#10.140)