Stora Enso akan PHK 2.500 pekerja

Selasa, 18 Juni 2013 - 17:59 WIB
Stora Enso akan PHK...
Stora Enso akan PHK 2.500 pekerja
A A A
Sindonews.com - Perusahaan kertas dan kemasan terbesar Finlandia, Stora Enso mengumumkan akan memangkas 2.500 pekerja, akibat ekonomi Eropa lemah dan profitabilitas negatif perusahaan.

Pemotongan adalah bagian dari rencana restrukturisasi yang diumumkan pada April. "Kita harus merespon melemahnya ekonomi Eropa, di mana struktur pasar menyusut di beberapa bisnis dan keuntungan kita berkurang," kata Kepala Eksekutif Stora Enso, Jouko Karvinen dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir dari AFP, Selasa (18/6/2013).

Swedia paling terpengaruh dengan rencana 750 PHK, diikuti Finlandia 650 posisi akan dihilangkan, dan di negara Eropa lainnya sebanyak 850 karyawan.

"Pasar media cetak kami telah menyusut lebih dari 20 persen sejak 2008," kata Karvinen pada April ketika mengumumkan program penghematan biaya sebesar 200 juta euro (USD268 miliar).

"Tidak ada alasan untuk percaya, bahwa perubahan struktural dari lima tahun terakhir di Eropa akan memperlambat atau mengubah arah di masa mendatang," tambahnya.

Kelompok perusahaan Finlandia itu mencatat kerugian bersih sebesar 17 juta euro pada kuartal pertama tahun ini.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0894 seconds (0.1#10.140)