Lebaran, Bandara Adisutjipto tambah empat penergangan

Kamis, 04 Juli 2013 - 14:49 WIB
Lebaran, Bandara Adisutjipto...
Lebaran, Bandara Adisutjipto tambah empat penergangan
A A A
Sindonews.com - Lalu lintas di bandara internasional Adisutjipto Yogyakarta pada arus mudik dan balik Lebaran tahun ini dipastikan akan semakin padat. Kepastian ini, setelah PT Angkasa Pura (AP) I Yogyakarta selaku pengelola bandara menyetujui penambahan penerbangan yang diajukan dua maskapai airline.

Saat ini sudah ada 61 kali penerbangan, terdiri dari 58 domestik dan tiga kali ke luar negeri, sehingga dengan penambahan itu, maka untuk penerbangan akan menjadi 65 kali, baik untuk keberangkatan maupun penerbangan.

General Manager (GM) PT AP I Yogyakarta, Agus Adrianto mengatakan, empat tambahan penerbangan itu, dari Garuda dan Citylink. Garuda menambah satu penerbangan dan Citylink tiga penerbangan. Sehingga dengan adanya penambahan itu, frekuensi penerbangan dari dan ke Yogyakarta dipastikan akan padat.

“Sampai saat ini yang disetujui baru empat penerbangan, pengajuan penerbangan lainnya hingga sekarang belum ada kepastian, sebab masih dipelajari,” kata Agus, Kamis (4/7/2013).

Agus menjelaskan, penambahan penerbangan tersebut akan beroperasi, mulai H-5 hingga H+5 Lebaran. Dengan adanya penambahan itu, diprediksikan jumlah penumpang juga akan meningkat, yakni mencapai 11.000 penumpang atau naik 3.000 penumpang, jika dibandingkan hari biasa. Sebab untuk hari biasa jumlah penumpang rata-rata 8.000 orang.

“Untuk pelayanan penerbangan ini juga akan kami optimalkan, bila biasanya hanya sampai pukul 21.00 WIB, saat arus balik dan mudik Lebaran diupayakan hingga pukul 23.00 WIB atau sampai penerbangan terakhir jika ada gangguan cuaca,” paparnya.

Agus mengatakan, untungnya pada bulan Juli ini bertepatan dengan musim libur untuk pendidikan penerbangan TNI AU. Sehingga untuk aktivitas penerbangan juga akan ada pengurangan. Namun begitu, untuk pengaturan lalu lintas penerbangan ada perubahan atau tidak tetap akan melihat situasi dan kondisi, termasuk tetap akan berkoordinasi dengan TNI AU.

Sedangkan untuk meningkatkan pelayanan, AP I Yogyakarta, akan melakukan penertiban lingkungan bandara dan hal lain yang tidak membuat nyaman serta aman bagi para penumpang, termasuk juga akan membuka Posko Lebaran. Sehingga dengan langkah ini diharapkan situasi terkendali.

“Untuk penertiban lingkungan, selain dengan mengendalikan kendaraan juga akan memperhatian masalah keamanan, baik airtax dan barang-barang penumpang serta penataan lahan,” terangnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7957 seconds (0.1#10.140)