Kepercayaan sektor jasa Jepang kembali turun

Senin, 08 Juli 2013 - 13:39 WIB
Kepercayaan sektor jasa...
Kepercayaan sektor jasa Jepang kembali turun
A A A
Sindonews.com - Kantor kabinet Jepang melaporkan, indeks sentimen pada sektor jasa merosot ke 53,0 pada Juni 2013. Angka ini turun untuk bulan ketiga berturut-turut, dalam ketidakpastian sebagai tanda prospek pasar keuangan membebani kepercayaan.

Dilansir dari Reuters, Senin (8/7/2013), survei terhadap pekerja, seperti sopir taksi, staf hotel dan staf restoran - yang disebut pengamat ekonomi dekat dengan konsumen dan tren ritel - menunjukkan kepercayaan mereka terhadap kondisi ekonomi saat ini turun (dari 55,7 pada Mei).

Kantor Kabinet mulai mengumpulkan data dalam bentuk komparatif pada Agustus 2001.

Indeks outlook, yang menunjukkan tingkat kepercayaan pada kondisi masa depan 53,6, turun dari 56,2 pada bulan sebelumnya.

Kantor Kabinet mengatakan, laju pemulihan ekonomi baru-baru ini moderat.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6951 seconds (0.1#10.140)