IHSG berhasil bertahan di zona hijau

Senin, 15 Juli 2013 - 16:00 WIB
IHSG berhasil bertahan...
IHSG berhasil bertahan di zona hijau
A A A
Sindonews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari pertama pekan ini berhasil bertahan di zona hijau, setelah menguat tipis 2,62 poin atau 0,06 persen ke level 4.635,73.

Pagi tadi, IHSG dibuka naik tipis, 3,2 poin atau 0,07 persen ke level 4.636,31. Namun, pada sesi I ditutup melemah 42,18 poin atau 0,91 persen ke level 4.590,93.

Sementara pada akhir pekan lalu, IHSG berhasil bertahan di teritori hijau, dengan menguat 28,89 poin atau 0,63 persen ke level 4.633,11.

Indeks LQ45 sore ini berakhir positif, dengan naik 0,24 poin atau 0,03 persen ke level 777,90. Adapun bursa di kawasan Asia berhenti di zona hijau.

Indeks Shanghai naik 19,90 atau 0,98 persen ke 2.059,39, Hang Seng naik 26,03 poin atau 0,12 persen ke 21.303,31 dan Straits Times naik 1,58 atau 0,6 persen ke 3.237,41.

Nilai transaksi tercatat sebesar Rp3,71 triliun dengan volume perdagangan sebanyak 4,79 miliar lembar saham dan frekuensi sebanyak 116.846 kali. Tercatat sebanyak 125 saham menguat, 139 saham melemah dan 97 saham stagnan.

Indeks sektor yang menguat, yakni tambang, manufaktur, perdagangan dan industri dasar. Sedangkan sisanya melemah, dengan pelemahan tertinggi terjadi pada sektor industri dasar, yang turun 1,95 persen.

Saham yang bergerak menguat (top gainers), antara lain PT Indo Tambagraya Megah (ITMG) naik Rp550 ke Rp26.750, PT Adhi Karya Tbk (ADHI) naik Rp75 ke Rp2.925 dan PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL) naik Rp150 ke Rp3.275.

Sedangkan saham yang bergerak melemah (top losers), antara lain PT Jasa Marga Tbk (JSMR) turun Rp100 ke Rp6.200, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp450 ke Rp45.600 dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) turun Rp650 ke Rp22.600.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0793 seconds (0.1#10.140)