Try Sutrisno minta pemerintah akhiri kontrak Total

Rabu, 28 Agustus 2013 - 15:04 WIB
Try Sutrisno minta pemerintah...
Try Sutrisno minta pemerintah akhiri kontrak Total
A A A
Sindonews.com - Mantan Wakil Presiden Try Sutrisno mengimbau pemerintah agar tegas untuk segera mengakhiri kontrak Total di Blok Mahakam.

Pasalnya, Total sudah memiliki kontrak dengan jumlah kumulatif 50 tahun menggarap Blok yang diperkirakan masih memiliki total 100 juta barel minyak tersebut.

"Secepatnya pemerintah harus sudah berpikir dan tegas untuk segera bisa mengakhiri (kontrak Total) di Blok Mahakam, karena Mahakam itu dulu 30 tahun sudah diperpanjang 20 tahun, sekarang (total) 50 tahun," ujar Try di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (28/8/2013).

Mantan wapres era presiden Soeharto ini yakin dengan kemampuan Indonesia mengelola secara mandiri Blok Mahakam baik itu dari segi SDM, pembiayaan, maupun teknologi. "Kita sudah kuat, SDM juga kuat. Kalau soal duit, masih banyak bank yang mau membiayai, kan ada deposit di situ," lanjutnya.

Khusus permasalahan teknologi, Try meminta jangan meremehkan kemampuan teknologi lokal dan terus menerus meminta asing dalam mengelola migas karena kedaulatan bangsa akan dipertanyakan.

"Teknolgi bukan monopoli perorangan, jadi jangan menghina bangsa sendiri lah. Kesadaran dan kedaulatan tadi, itu saja," tutup Try.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3390 seconds (0.1#10.140)