PGN ekspansi di tiga blok migas

Minggu, 01 September 2013 - 15:03 WIB
PGN ekspansi di tiga...
PGN ekspansi di tiga blok migas
A A A
Sindonews.com - Untuk meningkatkan kapasitas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) di sektor hulu minyak dan gas bumi (migas), perusahaan telah melakukan penyertaan dan akuisisi terhadap sejumlah blok migas di Indonesia.

Sampai bulan Juni 2013, PGN melalui Anak Perusahaan, PT Saka Energi Indonesia, telah melakukan penyertaan di 3 Blok migas antara lain di Blok Ketapang di Jawa Timur sebesar 20 persen, Blok Bangkanai di Kalimantan Tengah sebesar 30 persen dan Blok Pangkah di Jawa Timur sebesar 25 persen.

"Langkah strategis PGN untuk masuk ke sektor hulu migas tersebut dalam jangka panjang kami harapkan dapat meningkatkan pasokan gas bagi pelanggan PGN dan menjaga kesinambungan bisnis distribusi perusahaan," ujar Direktur Utama PGN Hendi Prio Santoso dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Minggu (1/9/2013).

Sebelumnya diberitakan, Sampai semester I-2013, PGN berhasil mencatatkan laba yang dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk (laba bersih) sebesar USD457,5 juta, meningkat 12 persen daripada periode yang sama tahun lalu sebesar USD409,8 juta.

Hendi Prio Santoso mengatakan, peningkatan laba bersih tersebut didorong oleh pertumbuhan pendapatan bersih sebesar 26 persen dari USD1.183,0 juta pada semester I/2012, menjadi USD1.491,7 juta pada paruh pertama tahun ini. Sementara EBITDA margin PGN pada semester I-2013 mencapai USD573,6 juta dengan total aset perusahaan sebesar USD3.674,6 juta.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7793 seconds (0.1#10.140)