Kepercayaan konsumen Australia tertinggi sejak 2010

Rabu, 11 September 2013 - 12:06 WIB
Kepercayaan konsumen...
Kepercayaan konsumen Australia tertinggi sejak 2010
A A A
Sindonews.com - Kepercayaan konsumen Australia naik ke level tertinggi sejak Desember 2010, menanggapi prospek perubahan pemerintah dan suku bunga yang rendah, mendorong sentimen positif di kalangan rumah tangga.

Berdasarkan survei yang dilakukan Westpac Banking Corp (WBC) dan Melbourne Institute pada 2-8 September, terhadap 1.200 orang dewasa, indeks sentimen pada September naik 4,7 persen, menjadi 110,6 poin. Di mana angka di atas 100 menunjukkan optimistis.

Koalisi Tony Abbot, yang menggulingkan pemerintahan Partai Buruh Kevin Rudd pada 7 September, berjanji untuk memotong pita merah dan pajak yang lebih rendah dalam upaya meningkatkan ekonomi USD1,5 triliun, yang dipimpin investasi pertambangan.

Gubernur Reserve Bank of Australia Glenn Stevens telah memotong suku bunga acuan ke rekor terendah sebesar 2,5 persen bulan lalu, untuk membantu menghidupkan kembali industri non-sumber daya.

"Peningkatan tersebut jika berkelanjutan menunjukkan bahwa seri penurunan suku bunga Bank Reserve yang dimulai pada November 2011, akhirnya mendapatkan traksi yang kuat dari rumah tangga," kata Bill Evans, kepala ekonom Westpac, seperti dilansir dari Bloomberg, Rabu (11/9/2013).

Pengkajian survei sub-indeks, apakah sekarang waktu yang baik untuk membeli sebuah hunian, melonjak 6,5 persen ke level tertinggi sejak Agustus 2009.

Sementara indek nilai rumah RP Data- Rismark mencatat, harga hunian naik 5,3 persen di delapan kota besar Australia hingga 31 Agustus. Kota Sydney mengalami kenaikan kuartalan terbesar sejak April 2009.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6458 seconds (0.1#10.140)