PDAM Kulonprogo gratiskan 1.199 sambungan air

Rabu, 11 September 2013 - 18:54 WIB
PDAM Kulonprogo gratiskan 1.199 sambungan air
PDAM Kulonprogo gratiskan 1.199 sambungan air
A A A
Sindonews.com – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Binangun Kulonprogo menggratiskan biaya pemasangan sambungan air bersih bagi 1.199 rumah. Program gratis ini diberlakukan untuk warga di tiga kecamatan yakni Lendah, Wates dan Panjatan.

Di Lendah, program diberikan untuk warga di Desa Sidorejo, Ngentakrejo, Gulurejo. Sedangkan Wates program diberikan untuk warga Desa Ngestiharjo, serta Krembangan di Panjatan. Bantuan ini berasal dari program hibah kemitraan dari Australia yang memanfaatkan air dari Sungai Progo.

“Ini tidak gratis bapak ibu tetapi hanya tidak dikenakan biaya pemasangan, untuk penggunaan airnya berdasarkan rekening nantinya membayar. Uang itu untuk biaya menaikkan air ke sini dari sungai progo biar bisa lancar airnya,” kata Direktur PDAM Kulonprogo Jumantoro, Rabu (11/9/2013).

Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo berharap program ini membantu warga mengatasi kesulitan air di musim kemarau. Program ini juga diharapkan lebih meningkat semangat warga dalam bekerja untuk mencari nafkah guna menambah penghasilan.

“Sebelum ada air dari PDAM, warga di sini harus jalan lama mencari air. Sekarang tinggal mutar kran sudah mengalir. Saya berharap waktu yang sekarang tidak digunakan untuk mencari air dimanfaatkan betul mencari nafkah biar penghasilan bertambah. Jangan ongkang-ongkang udad udud saja,” pinta Hasto.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6138 seconds (0.1#10.140)