Chrysler lanjutkan tren positif di IIMS 2013

Senin, 30 September 2013 - 11:09 WIB
Chrysler lanjutkan tren...
Chrysler lanjutkan tren positif di IIMS 2013
A A A
Sindonews.com - PT Garansindo Inter Global, selaku APM (Agen pemegang merk) Chrysler, Jeep, Dodge dan FIAT, melanjutkan tren positif di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013. Sejak bergabung di IIMS pada 2010, produk-produk Chrysler selalu direspon positif oleh masyarakat.

“Chrsyler Indonesia pertama kali ikut serta IIMS di tahun 2011, ketika itu kami menjual 105 unit,” jelas Muhammad Al Abdullah, Chief Executive Officer, PT Garansindo Inter Global, selaku APM (Agen Pemegang Resmi) Chrysler, Jeep, Dodge, dan Fiat di Indonesia, Senin (30/9/2013).

“Tahun 2012, penjualan Chrysler Jeep Dodge naik menjadi 157 dan pada Tahun 2013 ini, dimana Fiat telah hadir, sehingga total mencapai 295 unit,” sambungnya.

Deskripsi 295 penjualan tersebut adalah 188 unit Chrysler, Jeep dan Dodge. Sisanya sebanyak 107 unit adalah penjualan Fiat 500 dan Fiat 500 C. Dari 188 unit Chrysler, Jeep dan Dodge sebanyak 40% dicetak oleh Dodge Journey, sebuah Family Luxury Crossover, 7-seater, yang pertama kali ikut serta di IIMS 2011.

Sebagai mobil Crossover paduan SUV-MPV, Dodge hadir dengan nuansa yang berbeda dari mobil sejenisnya. Berpostur American Style, agresif, tinggi dan maskulin, Dodge Journey juga dilengkapi fitur keselamatan 9-airbag dan teknologi Uconnect berfitur touchscreen.

Kesuksesan Dodge Journey di IIMS 2013 juga ditopang oleh adanya paket 3-Years CMC (Complete Maintenance Coverage) – dimana seluruh biaya perawatan mobil ditanggung oleh APM baik jasa dan suku cadang selama tiga tahun.

Sebagai pendatang baru, Fiat 500 dan Fiat 500 menorehkan kesuksesan yang fenomenal menarik hati pengunjung. Sebanyak 50 unit di 3-hari pertama pamnran, dan kini telah mencapai 107 unit.

Bentuknya yang retro modern, berbalut dengan fitur safety 7-airbag, ABS, EBD dan full leather seat, hadir dengan pilihan warna exterior dan interior yang bisa dicustom, membuat mobil ini sebagai cerminan kehendak hati bagi pemilik mobil yang telah lama merindukan Fiat.

“Chrysler-Fiat Indonesia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, mulai dari media, EO, kontraktor booth, dan pihak penyelengara IIMS. Dan Chrysler-Fiat, akan berusaha maksimal untuk memenuhi kepuasan pelanggan yang telah membeli produk kami. Khusus untuk Dodge Journey dan Chrysler, pelayanan 3-Years CMC akan terus berlanjut” paparnya.

Di ajang IIMS 2013, Garansindo memang tampil masif. Mereka memasang 17 unit, melaunching 1 merk anyar, dan merilis 5 jenis mobil (Jeep Grand Cherokee SUMMIT, Jeep Wrangler RECON, Jeep Wrangler Sandy & City Sleek, dan Dodge Journey AWD 3.6L). Tak ketinggalan, sebuah mobil legendaris, Dodge Viper diboyong langsung dari Amerika dan menarik perhatian pengunjung.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1458 seconds (0.1#10.140)