Pembicaraan mulai dari swap, KA, hingga kentang

Selasa, 08 Oktober 2013 - 15:38 WIB
Pembicaraan mulai dari...
Pembicaraan mulai dari swap, KA, hingga kentang
A A A
Sindonews.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengungkapkan beberapa poin kerja sama yang dibahas dalam beberapa pertemuan bilateral antara Indonesia dengan beberapa negara Asia Pasifik.

Salah satunya dengan Jepang dimana Indonesia akan mengevaluasi Indonesia Economic Partnership Agreement dengan Jepang. Hatta mengaku akan melihat kemungkinan-kemungkinan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dapat masuk perjanjian tersebut.

"Selain itu terkait concern kita dengan mineral, kita jelaskan dasarnya kita ingin ada industri Jepang yang komit mengembangkan baja di kita," ujar Hatta di BNDCC Nusa Dua, Bali, Selasa (8/10/2013).

Kedua adalah bilateral dengan Rusia dimana Presiden Rusia Vladimir Putin menjelaskan ketertarikannya untuk mengembangkan mineral dan infrastruktur Kereta Api terutama di wilayah Kalimantan.

"Selain itu kami membicarakan masalah Suriah dimana Inonesia dan Rusia sama-sama menghindari terjadinya bentrok berdarah di sana," sambung Hatta.

Negara lain, lanjut Hatta, yang melakukan pembicaraan bilateral menarik adalah Hong Kong yang menawarkan bilateral swap. "Bisa kita tingkatkan untuk targetkan total currency swap sekitar USD60 miliar, karena tidak dilarang Central Bank of China. Jadi kita bisa mengurangi penggunaan dolar AS," sebutnya.

Satu lagi negara yang dianggap Hatta menarik adalah Peru, yang memiliki keunggulan di sektor pertanian dan olahan pertanian. "Bilateral lain seperti Peru yang mengajak ASEAN bekerjasama di bidang pertanian karena dia produsen kentang terbaik di dunia," tandas Hatta.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1389 seconds (0.1#10.140)