Multipolar Technology serap 71,56% dana IPO

Selasa, 15 Oktober 2013 - 14:03 WIB
Multipolar Technology...
Multipolar Technology serap 71,56% dana IPO
A A A
Sindonews.com - PT Multipolar Technology Tbk (MLPT) hingga akhir September 2013 telah menggunakan dana hasil penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) sebesar Rp128,8 miliar atau 71,56 persen dari total dana IPO.

Berdasarkan laporan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (15/10/2013) dijelaskan bahwa total dana IPO sebesar Rp180 miliar dan setelah dikurangi biaya penawaran umum menjadi Rp177,32 miliar.

Berdasarkan rencana dalam prospektus, dana IPO tersebut dialokasikan untuk belanja modal sekitar 28 persen dari toal dana IPO atau sekitar Rp50 miliar, sekitar 26 persen atau Rp46,5 miliar untuk pembayaran utang pemegang saham dan sisanya 46 persen atau Rp80,82 miliar untuk modal kerja.

Sementara realisasi dari dana IPO hingga akhir bulan lalu telah digunakan untuk pembayaran utang pemegang saham dan modal kerja. Sedangkan belanja modal baru digunakan sekitar Rp1,5 miliar.

Dengan demikian, sisa dana IPO perseroan sebesar Rp48,53 miliar. Dana tersebut disimpan dalam bentuk giro di Bank CIMB Niaga dan Bank Permata. MLPT mencatatkan sahamnya di BEI pada 8 Juli 2013 dengan melepas 375 juta lembar saham ke publik pada harga Rp480/lembar saham.
(rna)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6776 seconds (0.1#10.140)