Saham Microsoft buat Dow Jones cetak rekor

Kamis, 07 November 2013 - 08:53 WIB
Saham Microsoft buat...
Saham Microsoft buat Dow Jones cetak rekor
A A A
Sindonews.com - Indeks Dow Jones berhasil ditutup pada rekor tertinggi sepanjang masa pada hari Rabu waktu setempat, didukung naiknya saham Microsoft Corp (MSFT.O) dan data ekonomi Eropa.

Indeks S&P 500 juga berakhir menguat, sedangkan Nasdaq terkoreksi setelah Tesla Motors mengumumkan kerugian. Selain itu, karena investor mengantisipasi penawaran umum perdana saham (IPO) Twitter.

Saham Microsoft memimpin kenaikan tertinggi pada indeks unggulan Dow Jones. Saham Microsoft menguat 4,2 persen menjadi USD38,18 setelah sempat bertengger di level USD38,22 atau tertinggi sejak Juli 2000.

Namun, saham teknologi besar lainnya mengalami koreksi. Saham Apple Inc (AAPL.O) turun 0,3 persen menjadi USD520,92, Facebook Inc (FB.O) turun hampir 2 persen menjadi USD49,12 dan Google (GOOG.O) terkoreksi ke USD1.015,37

"Pasar saham mayoritas menghijau, tapi tiga nama besar teknologi yang kuat sedikit terkoreksi. Sungguh menarik karena tiga perusahaan ini memiliki momentum dan fundamental yang kuat . Saya tidak tahu apakah sebagian dari uang yang keluar untuk mengantisipasi Twitter," kata Vice President and Senior Portfolio Manager Synovus Investment Advisors Daniel Morgan seperti dilansir Reuters, Kamis (7/11/2013).

Semalam, indeks Dow Jones naik 128,66 poin atau 0,82 persen ke 15.746,88; S&P 500 naik 7,52 poin atau 0,43 persen menjadi 1.770,49 dan Nasdaq turun 7,92 poin atau 0,20 persen menjadi 3.931,95.
(rna)
Berita Terkait
Waspada Gejolak Ekonomi...
Waspada Gejolak Ekonomi Dunia
Ekonomi China Pulih,...
Ekonomi China Pulih, Tumbuh 4,9 Persen Kuartal III 2020
PBB Prediksi Ekonomi...
PBB Prediksi Ekonomi Dunia Stagnan di 2,8 Persen pada 2025
Utang Luar Negeri IndonesiaNomor...
Utang Luar Negeri IndonesiaNomor 7 Terbesar di Dunia
Seram! Ketua OJK Beberkan...
Seram! Ketua OJK Beberkan Ancaman Ekonomi Dunia Tahun Depan
Konstribusi BRICS terhadap...
Konstribusi BRICS terhadap Pertumbuhan Ekonomi Global Kalahkan G7
Berita Terkini
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Cetak Rekor Baru, Diramal Tembus Rp2,3 Juta per Gram
17 menit yang lalu
Waskita Ungkap Pembangunan...
Waskita Ungkap Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai Capai 51,19%
45 menit yang lalu
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
1 jam yang lalu
Pecah Rekor Termahal,...
Pecah Rekor Termahal, Harga Emas Antam Tembus di Atas Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Harga Bitcoin Meroket,...
Harga Bitcoin Meroket, Analis Prediksi Arah Pasar Kripto Pekan Ini
1 jam yang lalu
China Tiba-tiba Ngamuk,...
China Tiba-tiba Ngamuk, Beri Peringatan Keras ke 3 Negara Asia Ini
2 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Gunakan AI...
Arab Saudi Gunakan AI untuk Cetak Penghafal Al-Quran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved