Asmindo: SVLK banyak menarik investor asing

Jum'at, 15 November 2013 - 12:55 WIB
Asmindo: SVLK banyak...
Asmindo: SVLK banyak menarik investor asing
A A A
Sindonews.com - Ketua Dewan Penasehat Asosiasi Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo), Ambar Tjahyono mengatakan, Sertifikasi Verifikasi Legilitas Kayu (SVLK) menarik banyak investor asing.

"Dengan adanya SVLK, produk-produk lebih mudah diterima pasar ekspor," ungkapnya saat dihubungi Sindonews, Jumat (15/11/2013).

Dia mengatakan, potensi investasi untuk industri furniture mencapai USD300 juta sampai USD500 juta. Namun, Ambar masih melihat bahwa Kementerian Kehutanan masih keberatan akan investasi itu dikarenakan adanya kemungkinan banyak pihak yang mau mendompleng SVLK untuk kepentingan sendiri.

Pihak Kementerian Kehutanan, menurut Ambar mengkhawatirkan mereka akan memasukan kayu olahan setengah jadi ke Indonesia, yang kemudian mengolahnya lebih lanjut dan memanfaatkan sertifikasi SVLK

"Mengingat impor kayu masih bebas dan belum diatur oleh SVLK dan pemerintah masih menggodok aturan SVLK untuk impor produk kayu ini, tentu akan menguntungkan mereka," jels Ambar yang juga sebagai Ketua ASEAN Furniture Industry Council (AFIC).

Tahun ini, lanjut dia, Kementrian Perdagangan (Kemendag), mematok target ekspor furniture sebesar USD2 miliar, sekitar USD1,4 miliar berasal dari furniture berbahan baku kayu.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8827 seconds (0.1#10.140)