Rupiah ditutup terapresiasi

Senin, 25 November 2013 - 17:09 WIB
Rupiah ditutup terapresiasi
Rupiah ditutup terapresiasi
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) sore ini berhasil menguat ke kisaran Rp11.500/USD berdasarkan data Bloomberg seiring menguatnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada akhir perdagangan.

Nilai tukar rupiah terhadap USD berdasarkan data Bloomberg sore ini ditutup pada level Rp11.510/USD. Posisi ini menguat signifikan sebanyak 190 poin dibanding penutupan akhir pekan lalu di level Rp11.700/USD.

Masih berdasarkan data Bloomberg, rupiah pagi tadi dibuka di level Rp11.708/USD. Adapun, posisi rupiah terkuat hari ini berada pada level penutupan dan terlemah di level Rp11.751/USD.

Sementara data Sindonews bersumber dari Limas mencatat bahwa rupiah hari ini pada level Rp11.738/USD atau anjlok 40 poin dibanding penutupan akhir pekan lalu di level Rp11.698/USD.

Data yahoofinance mencatat, mata uang domestik hari ini di level Rp11.748/USD, dengan kisaran harian Rp11.735-11.748/USD. Posisi sore ini terdepresiasi 53 poin dibanding Jumat (22/11/2013) di level Rp11.695/USD.

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI akhir pekan lalu di level Rp11.722/USD atau melemah 16 poin dibandingkan penutupan hari sebelumnya di level Rp11.706/USD.

Head of Research & Analysis BNI Nurul Eti Nurbaeti mengatakan, menguatnya rupiah didukung positifnya IHSG. Sementara penguatan IHSG terimbas bursa Wall Street yang berhasil ditutup di zona hijau pada perdgangan akhir pekan lalu.

Selain itu, posisi rupiah yang menguat hari ini juga karena pemerintah mengadakan lelang Surat Utang Negara (SUN) valuta asing (valas) pertama di pasar domestik senilai USD450 juta dengan tenor empat tahun.

"Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya pemenuhan sebagian dari target pembiayaan dalam APBN 2013," kata dia.

Bank Indonesia (BI) juga melakukan intervensi pasar valas di tengah mulai meningkatnya permintaan dolar oleh korporasi pada pekan terakhir bulan ini.

Sementara itu, IHSG sore ini berhasil menguat 16,84 poin atau 0,39 persen ke level 4.334,80 didukung psoitifnya Wall Street pada perdagangan semalam.

Nilai transaksi tercatat sebesar Rp3,53 triliun dengan 3,09 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing mencapai Rp39,07 miliar. Tercatat sebanyak 162 saham naik, 95 saham melemah dan 93 saham stagnan.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7502 seconds (0.1#10.140)