Penjualan mobil Jepang di China November melonjak

Rabu, 25 Desember 2013 - 17:06 WIB
Penjualan mobil Jepang...
Penjualan mobil Jepang di China November melonjak
A A A
Sindonews.com - Mobil Jepang mencatat penjualan terbaik di China pada November 2013. Hasil ini kontras dengan penjualan tahun lalu, pengiriman jatuh di tengah sengketa teritorial yang mendalam antara Tokyo dan Beijing.

Dilansir dari AFP, Rabu (25/12/2013), pemimpin industri Toyota mengatakan, penjualan di China pada bulan tersebut mencapai 90.000 unit, naik 40,7 persen dari tahun lalu, didorong popularitas model andalannya, termasuk Camry, Corolla dan RAV4.

Sementara Nissan membukukan penjualan hampir dua kali lipat menjadi 131.778 unit kendaraan, berkat seri mobil Sylphy dan Qashqai. Selanjutnya, Honda Motors meraih penjualan lebih dari dua kali lipat menjadi 83.029 unit.

Para produsen mobil mengatakan, angka bulan lalu adalah yang terbaik, melampaui tingkat yang terlihat sebelum hubungan bilateral memburuk. Mereka akan meningkatkan produksi untuk mengatasi kenaikan permintaan di pasar utama Asia itu.

Bulan lalu, Hiroto Saikawa, kepala operasional Nissan China melaporkan, perusahaan sedang berjuang bersaing dengan melonjaknya penjualan di pasar kendaraan terbesar di dunia tersebut.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8478 seconds (0.1#10.140)