BPR MAS target salurkan kredit UMKM Rp20 M

Kamis, 09 Januari 2014 - 17:25 WIB
BPR MAS target salurkan...
BPR MAS target salurkan kredit UMKM Rp20 M
A A A
Sindonews.com - Direktur Utama PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Muncul Artha Sejahtera (MAS), Yulianto Suhadi mengatakan, pada tahun pertama ini pihaknya menargetkan mampu menyalurkan kredit kepada UMKM hingga Rp20 miliar untuk 600 UKM dengan asumsi 50 UKM per bulan.

Dari sisi permodalan, saat ini modal disetor mencapai Rp10 miliar dan modal dasar Rp40 miliar. Jumlah tersebut akan sangat mencukupi untuk memenuhi kebutuhan permodalan bagi para UMKM.

Meski dari sisi modal relatif tinggi, namun BPR MAS juga menargetkan Dana Pihak Ketiga (DPK) hingga Rp15 miliar dalam setahun. DPK dihimpun melalui produk unggulannya, Deposito dengan jangka waktu mulai satu bulan. "Untuk bunga kompetitif di kisaran 1,35 persen," katanya, Kamis (9/1/2014).

Sementara, Kepala Perwakilan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wilayah Jateng-DIY, Santoso Wibowo menuturkan, kinerja BPR berada di bawah pengawasan OJK. Untuk itu, pihaknya berharap BPR MAS bisa beroperasi secara sehat dan tepat sasaran.

"Kami berharap BPR MAS tidak hanya memberikan kredit konsumtif tetapi juga kredit usaha, untuk meningkatkan perekonomian masyarakat," katanya.

Santoso menjelaskan, di Jateng saat ini ada 340 BPR, yang terdiri dari 305 BPR konvensional dan 35 BPR syariah. Keberadaan BPR di Jateng cukup memberikan peran dalam kinerja keuangan perbankan. Pada 2013, share BPR Jateng mencapai Rp17 triliun.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0823 seconds (0.1#10.140)