Trisula incar penjualan tahun ini Rp805 M

Minggu, 12 Januari 2014 - 15:26 WIB
Trisula incar penjualan...
Trisula incar penjualan tahun ini Rp805 M
A A A
Sindonews.com - PT Trisula Internasional Tbk (TRIS) mengincar penjualan sepanjang tahun ini sebesar Rp805 miliar.‬

Penjualan tersebut dikontribusikan dari semua lini bisnis perseroan, terutama dari sektor garmen yang masih menjadi kontributor utama.

Garment sector memberikan kontribusi utama untuk penjualan perseroan tahun ini sekitar 80-83 persen,” kata Sekretaris Perusahaan TRIS Marcus Brotoatmojo ketika dihubungi, Minggu (12/1/2014).

Sementara itu, penjualan pada tahun ini akan tetap bertumpu pada segmen ekspor sekitar 80 persen dan sisanya dari segmen penjualan domestik.

Dia mengungkapkan, target pertumbuhan penjualan tersebut sama dengan target pertumbuhan tahun lalu sebesar 20 persen. Penguatan nilai mata uang dolar Amerika Serikat (USD) membawa dampak positif bagi TRIS karena sekitar 85 persen penjualannya berorientasi ekspor.

Sementara harga pokok penjualan untuk penjualan ekspor sekitar 35 persen dalam bentuk rupiah, seperti biaya buruh, overhead cost dan biaya lokal lainnya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0786 seconds (0.1#10.140)